Pairin Buka Manasik Haji

Redaksi

Kamis, 28 Juni 2018 - 11:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Metro (Netizenku.com): Walikota Metro, Achmad Pairin, membuka manasik haji tahun 1439 H/2018 M, yang berlangsung di Masjid Taqwa Kota Metro, Kamis (28/6).

Manasik haji merupakan upaya untuk memberikan bekal pengetahuan tentang tata cara melaksanakan ibadah haji, gambaran perjalanan yang akan ditempuh, masalah-masalah yang mungkin dihadapi dalam ibadah haji dan ditujukan untuk mewujudkan pelaksanaan ibadah haji bagi calon jamaah  Kota Metro 1439 H/2018 M yang lancar, aman, mandiri dan mabrur.

Kepala Kemenag Kota Metro, H.Johan Yusuf, S.Ag, M.Pd.I dalam hal ini sebagai Kepala Staf urusan Haji, menyampaikan laporan mengenai tata cara bimbingan, yakni bimbingan manasik haji secara masal di tingkat Kota Metro dilaksanakan sebanyak 2 kali pertemuan, dan bimbingan manasik haji secara kelompok di tingkat Kecamatan dilaksanakan sebanyak 8 kali pertemuan.

Baca Juga  Metro Mulai Laksanakan Vaksinasi Tahap Pertama

Adapun waktu pelaksanaan untuk tingkat Kota Metro dilaksanakan pada tanggal 28, 29 Juni 2018 di Masjid Taqwa Kota Metro, dan untuk tingkat Kecamatan dilaksanakan pada tanggal 30 Juni, 01 s.d 07 Juli 2018 di masing-masing kecamatan.

Diketahui, peserta manasik haji adalah calon jamaah yang telah melunasi BPIH tahun 1439 H/2018 M yang berjumlah 387 jamaah, dengan rincian  peserta dari Kecamatan  Metro Pusat berjumlah 206 jamaah, dari Kecamatan Metro Utara berjumlah 58 jamaah, dari Kecamatan Metro Barat berjumlah 59 jamaah, dari Kecamatan Metro Timur berjumlah 119 jamaah, dan peserta dari Kecamatan Metro Selatan berjumlah 45 jamaah. Biaya bimbingan manasik haji dibiayai sepenuhnya oleh anggaran BPIH tahun 1439H/2018M.

Baca Juga  Masif, Fenomena Peralihan Dukungan Paslon di Pilkada Metro

Achmad Pairin, dalam sambutannya menyampaikan kepada calon jamaah haji agar nantinya dapat melakukan dengan baik apa yang telah diajarkan pada saat bimbingan, sehingga nantinya dapat menjalankan ibadah haji secara sempurna.

“Melalui pelatihan manasik haji ini, saya harap para jamaah sekalian dapat melaksanakan rangkaian ibadah haji dengan sebaik-baiknya, sehingga Insya Allah sepulangnya dari menunaikan ibadah haji nanti, akan mampu meraih Predikat Haji yang Mabrur,\” ucap Pairin.(Rivaldi)

Berita Terkait

Rahmat Mirzani Djausal Tinjau Pelaksanaan Program MBG di Metro
Bola Panas, KPU Metro Batalkan Pencalonan Wahdi-Qomaru
Qomaru Bersalah Langgar Pidana Pemilu Segini Besar Dendanya
PN Kota Metro Dijaga Ketat, Qomaru Zaman Datang Bawa Tim Sukses
Calon Wakil Walikota Petahana Qomaru Jalani Persidangan Bersejarah di PN Kota Metro Senin Pagi Ini
Proses Hukum Tindak Pidana Pemilu, Keras di Metro Lembek di Pesawaran
PN Metro Segera Sidang Perdana Tindak Pidana Pemilu Qomaru
Polres Metro Teliti Berkas Dugaan Penyimpangan Dana Hibah 57 Miliar

Berita Terkait

Kamis, 6 Februari 2025 - 13:52 WIB

Dorong Pertumbuhan Ekonomi dan Konektivitas, Pj. Gubernur Samsudin Resmikan Rute Penerbangan Way Kanan – Jakarta

Rabu, 18 Januari 2023 - 18:19 WIB

Mahasiswa KKN Unila Edukasi Warga Pakuanratu Manfaatkan Perkarangan

Senin, 27 Desember 2021 - 17:57 WIB

Cuaca Buruk Diprakirakan Melanda Pergantian Tahun

Kamis, 30 Juli 2020 - 10:12 WIB

EVP Divre IV: Peresmian Bangunan Baru Stasiun Waytuba Buka Ekonomi Masyarakat

Jumat, 17 Juli 2020 - 20:59 WIB

Arinal Tebar Bibit Ikan di Sungai Tiuh Negara Batin

Kamis, 19 September 2019 - 05:01 WIB

Rail Clinic PT KAI Divre IV Baksos di Negeri Agung

Jumat, 26 Juli 2019 - 16:26 WIB

Warga Bantaran Rel Blambangan Pagar Nikmati Rail Clinic

Kamis, 7 Februari 2019 - 13:54 WIB

3.414 Keluarga di Blambangan Umpu Terima Bantuan PKH

Berita Terbaru