Bandar Lampung (Netizenku.com) : Gubernur Lampung M Ridho Ficardo membuka perhelatan tahunan pemprov bertajuk \’Lampung Fair 2018\’, di komplek PKOR Way Halim, Bandar Lampung, Jumat (12/10/2018) malam.
Tahun ini, Lampung Fair 2018 mengangkat tema \’The Biggest Fair in Sumatera\’ dan akan berakhir pada 27 Oktober. Dalam Lampung Fair 2018 juga ada bursa lapangan kerja (Job Fair).
Hadir Ketua DPRD Lampung Dedi Afrizal, walikota dan bupati dan forkopimda, serta ribuan pengunjung, yang memadati arena Lampung Fair 2018.
Sebelum membuka secara resmi Lampung Fair 2018, Gubernur Ridho mengunjungi anjungan pemda di komplek PKOR Way Halim.
\”Lampung Fair kian tahun semakin maju dan diharapkan bisa seperti Jakarta Fair. Lampung Fair adalah untuk masyarakat, agar mengetahui hasil pembangunan pemerintah daerah,\” ujar gubernur .
Dijelaskan, pembangunan Lampung begitu pesat dan membanggakan, sehingga dirinya kerap mendapat undangan.
\”Hal ini dapat dibuktikan dengan seringnya saya diundang pemerintah pusat untuk diberikan berbagai penghargaan,\” ujar gubernur.
Diungkapkan, segala hasil pembangunan yang berhasil dilakukan pemerintah daerah, masyarakat bisa melihatnya dalam gelaran Lampung Fair.
\”Lampung Fair 2018 merupakan ajang kebanggaan masyarakat Lampung. Oleh karena itu, saya minta masyarakat sama-sama menjaganya agar tetap aman, tidak ada keributan dan lain sebagainya,\” imbau Ridho.
Dalam pembukaan Lampung Fair 2018 ini, pihak Even Organizer (EO) dari PT Jares Jasmin Wijaya (JJW) menghadirkan artis penyanyi Judika, yang sukses memuaskan pengunjung dengan lagu-lagu hitsnya.
Bahkan, Gubernur Lampung M Ridho Ficardo dan istri, Yustin Ficardo, turut bernyanyi bersama Judika dalam tembang bertajuk \’Mama Papa Larang\’.
Penampilan Judika mampu memuaskan penggemarnya dengan sebutan \’Judikaholic\’.
\”Saya dari Pesawaran kak. Saya nge-fans dengan Judika. Malam ini saya puas bisa menyaksikan langsung. Saya hafal semua lagu Judika,\” ujar Qanita.
Pada hari selanjutnya, pihak EO juga akan mendatangkan artis ibukota lainnya. Tidak hanya pop, tapi juga aliran musik lainnya seperti dangdut.
Seperti untuk Sabtu (13/10/2018) malam ini, yang akan menghadirkan \’Duo Cantika\’.
Beberapa artis papan atas yang juga akab menghibur pengunjung Lampung Fair 2018 yaitu Wali, Citra Scholastika, Tipe-X serta beberapa artis lain.
Pada seremoni pembukaan Lampung Fair 2018, Jumat malam, menampilkan tari-tarian, pertunjukan Barongsai dan Marching Band. (ruslan)