Tulangbawang Barat (Netizenku.com): Pengurus Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba), menggelar kegiatan ceramah Ramadan dan buka puasa bersama di Kantor Kwarcab setempat di Tiyuh Tirta Makmur, Kecamatan Tulangbawang Tengah, Jumat sore (29/3/2024).
Sebelum ceramah Ramadan dimulai, Kwarcab Gerakan Pramuka Tubaba membagikan 250 paket takjil kepada masyarakat sekitar, dan para pengendara yang melintas di depan kantor.
Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Tubaba, Ponco Nugroho, melalui Wakil Ketua Bidang Mental Spiritual dan Bela Negara Topari, mengatakan kegiatan pembinaan mental spiritual merupakan kegiatan yang masuk program kerja Kwarcab.
“Pembinaan ini penting sekali, agar para Pramuka ada santapan rohani sehingga mental dalam keberagamannya semakin kuat,” kata dia.
Menurutnya, seseorang yang semakin tinggi tingkatannya dalam kepramukaan diharapkan mental dan spiritualnya juga semakin tinggi sehingga hal ini dapat menjadi contoh yang baik bagi jajaran Gerakan Pramuka maupun di masyarakat.
“Jangan sampai ada orang Pramuka tingkatannya tinggi, tetapi masih ada gerak gerik tutur kata yang tidak sesuai dengan tingkatannya. Oleh karenanya kita bisa saling ingat mengingatkan, salah satu caranya dengan menggelar kegiatan ceramah Ramadan seperti ini,” ucapnya.
Drs. Muhyidin Pardi, penceramah dalam kegiatan itu mengulas tentang Dasa Darma Pramuka yang berkaitan dengan kehidupan beragama warga Pramuka menurut pandangan Islam dan Alquran. (Arie)