Tulangbawang Barat (Netizenku.com): Harwiyanto (60) Warga Tiyuh Kartaraharja RK III, Kecamatan Tulangbawang Udik, Tulangbawang Barat (Tubaba) meninggal di tempat, setelah kendaraan roda dua jenis Viar tanpa nomor polisi warna hitam yang dikendarainya terserempet kendaraan roda empat jenis Dump Truk merek Rino warna merah.
Mobil lawan yang belum diketahui nomor polisi itu, dikemudikan oleh Risky (26) Warga Tiyuh Gunung Timbul RT/RW 01/02 , Tumijajar. Kecelakaan ini terjadi di jalan raya Tiyuh Gunung Timbul RK.04 sekitar pukul 11.30.WIB.
Kapolsek Tumijajar, Iptu Aladin Efendi,SH mendampingi Kapolres Tuba AKBP. Raswanto Hadiwibowo, S.I.K.,M membenarkan kejadian tersebut. Sebagai tindakan pertama Kanit Lantas bersama anggota Polsek Tumijajar langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
\”Kronologi kejadian saat itu korban hendak menjual getah karet di lapak Kastiwi di Tiyuh Gunung Timbul. Di tengah perjalanan datang dari arah berlawanan mobil Dump Truk yang dikemudikan Risky, dan seketika langsung menyerempet kendaraan yang dikemudikan korban,\” terangnya, Minggu (30/4).
Menurut Aladin, tidak ada warga yang melihat persis kejadian tersebut, namun menurut perkiraan, korban sudah meninggal di tempat kejadian. \”Setelah membawa korban ke Puskes Daya Murni, ternyatatRisky dan mobil Dump Truk yang dikendarainya menghilang. Meski demikian keluarganya sudah mengetahui kejadian tersebut dan sudah melayat di kediaman korban,\” terangnya.
Untuk penyelidikan lebih lanjut, tambahnya, kasus ini sudah diserahkan ke Bagian Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tuba. \”Saat ini jenazah korban sudah diterima keluarganya dan akan langsung dimakamkan di tempat pemakaman umum Tiyuh Kartaraharja, Tulang Bawang Udik,\” pungkasnya (Taufik/Arie).