Bunda Eva Pimpin Deklarasi Forum Relawan Jokowi-Ma\’ruf

Redaksi

Sabtu, 11 Agustus 2018 - 11:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandarlampung (Netizenku.com): Politisi PDIP Lampung, Eva Dwiana yang akrab disapa Bunda Eva, memimpin deklarasi forum relawan Jokowi-Ma\’ruf Amin di Tugu Adipura, Sabtu (11/8) pagi.

Dihadiri ribuan relawan, deklarasi yang berlangsung sejak pukul 08.00 hingga 10.30 ini berlangsung meriah dan tertib.

Dalam deklarasinya, Bunda Eva meminta kepada masyarakat Lampung agar dapat memilih pasangan calon Jokowi-Ma\’ruf di Pilpres 2019 mendatang. Sebab, kata Bunda, Jokowi merupakan sosok pro rakyat, cerdas dan mampu membenahi negara ini ke arah yang lebih baik.

\”Beliau sosok panutan, bapak pembangunan dan tentunya membawa perubahan ke arah yang lebih baik. Tentunya, kita yakin dengan kerja keras seluruh pihak termasuk relawan, pasangan Bapak Jokowi mampu meneruskan kepemimpinannya untuk lima tahun mendatang,\” ucap Bunda.

Baca Juga  Besok, Forum Relawan Jokowi-Ma\'ruf Amin Gelar Deklarasi Akbar dan Doa Lintas Agama di Tugu Adipura

Istri Walikota Bandarlampung, Herman HN ini juga optimis, Lampung bakal menjadi salah satu lambung suara PDIP dengan perolehan suara lebih dari 70 persen.

Sementara itu, Wakil Ketua Umum Bravo-5 yang merupakan salah satu tim relawan Jokowi, Letjen TNI (Purn.) Suaidi Marasabessy mengungkapkan jika deklarasi Forum relawan Jokowi-Ma\’ruf di Lampung hari ini, merupakan yang perdana se-Indonesia.

\”Tentunya kita apresiasi Relawan Jokowi-Ma\’ruf di Lampung, terlebih kepada Bravo-5. Sebab, sudah sangat matang dslam mempersiapkan segala sesuatunya untuk deklarasi, meski dengan waktu singkat. Ini sudah oke,\” ucapnya.

Baca Juga  Siti Rahma Ketuai Garnita NasDem

Melihat hal ini, lanjutnya, bukan mustahil jika Lampung menjadi lumbunh suara Jokowi-Ma\’ruf di Pilpres mendatang. \”Kita yakin Jokowi-Ma\’ruf mampu menang di atas 70 persen di Lampung,\” ucapnya, optimis.

Sementara itu, Ketua Panitia Ary Meizari Alfian, mendampingi Ketua Pengarah Andi Desfiandi, mengucapkan rasa syukur karena suksesnya acara yang ia gelar ditambah animo masyarakat yang tentunya di luar ekspektasi.

\”Alhamdulillah, di luar dugaan awal kami, animo masyarakat pendukung Presiden Joko Widodo (Jokowi) sungguh luar biasa. Ini makin buat kami semangat. Apalagi, meski telah dipilih Pak Jokowi sebagai cawapresnya,\” kata Ary.

Diketahui, Forum Relawan Jokowi Lampung, dimotori Tim Bravo-5 Lampung menggelar Deklarasi Akbar dan Doa Lintas Agama di Tugu Adipura, Sabtu pagi.

Baca Juga  PAN Bantah Didekati Albert Alam

Kegiatan tersebut diawali hiburan nasyid Majelis Rachmat Hidayat pimpinan Eva Dwiana Herman HN. Dipandu MC Yadi Sembako, peserta menyanyikan lagu Indonesia Raya, disusul sambutan Ketua Panitia Ary Meizari Alfian, dan sambutan unsur pengurus pusat relawan, diwakili Waketum DPP Bravo-5 Letjen TNI (Purn.) Suaidi Marasabessy.

Lalu dilanjutkan dengan Doa Lintas Agama masing-masing dipandu para pemuka agama, yakni Agus Warso (Katolik), Samuel D. Luas (Protestan), Ida Bagus Putu Mambal (Hindu), Paulus Petrus (Buddha), dan Islam oleh K.H. Soleh Badjuri. (Rio)

Berita Terkait

Bawaslu Provinsi Lampung Untuk Pemilihan Serentak Tahun 2024
PKB Lampung Resmi Dukung Rahmat Mirzani Djausal sebagai Calon Gubernur
Puadi Ingatkan Jajarannya Profesional Tangani Pelanggaran Pilkada 2024
6,5 Juta Masyarakat Lampung Telah Dicoklit
Besok Ratusan Mirzanial akan Deklarasi Dukung RMD
Koalisi Partai Non Parlemen Tubaba Resmi Dukung NONA
Ratusan Warga Antusias Ikuti Senam Sehat Iyay Mirza
BPM Bergerak Sosialisasikan RMD

Berita Terkait

Jumat, 26 Juli 2024 - 15:03 WIB

Pemprov Lampung Lelang Ulang Empat JPTP

Jumat, 26 Juli 2024 - 14:36 WIB

Olahraga Adalah Kunci Pj Gubernur Samsudin Bugar Layani Masyarakat

Jumat, 26 Juli 2024 - 09:48 WIB

Meski Warga NU Nyalon di Pilkada, Tak Semerta NU Lampung Berpolitik

Kamis, 25 Juli 2024 - 16:23 WIB

Baru Pertengahan Semester, PMHP DKP Lampung Capai Target Retribusi 97 Persen

Kamis, 25 Juli 2024 - 11:54 WIB

Disdikbud Lampung Siap Implementasikan Penghapusan Jurusan IPA dan IPS di SMA

Kamis, 25 Juli 2024 - 11:16 WIB

Hingga Triwulan Kedua, PMHP DKP Lampung Sertifikasi 3 Produk Perikanan 

Rabu, 24 Juli 2024 - 18:19 WIB

Pj Gubernur Lampung Ajak Generasi Muda Bangga Berbahasa Lampung

Rabu, 24 Juli 2024 - 17:59 WIB

Bahasa Lampung Terancam Punah, Pj Gubernur Lampung Paparkan Program Pelestariannya

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Haderiansyah Hadiri HUT ke-17 IPeKB Tingkat Provinsi Lampung

Jumat, 26 Jul 2024 - 21:09 WIB

Tiga dosen Fakultas Kebidanan Poltekkes Tanjungkarang, berfoto bersama dengan Sekretaris Dinkes Tubaba, Kader Posyandu, dan guru PAUD di Kecamatan Tulangbawang Udik. (Arie/NK)

Tulang Bawang Barat

Dosen Kebidanan Poltekkes Tanjungkarang Pengabdian Masyarakat di Tubaba

Jumat, 26 Jul 2024 - 19:42 WIB

Ratusan siswa YP Unila antusias ikuti kegiatan Telkomsel, program edukasi bertemakan Grow Digital Education By.U yang diperuntukkan bagi siswa khususnya kelas XI dan XII. (Ist/NK)

Bandarlampung

Telkomsel Hadirkan Program Edukasi Grow Digital Education By.U

Jumat, 26 Jul 2024 - 17:13 WIB

Pj Gubernur Lampung ketika selesai menyeka keringat seusai bermain tenis lapangan. (Foto: Luki)

Lampung

Pemprov Lampung Lelang Ulang Empat JPTP

Jumat, 26 Jul 2024 - 15:03 WIB