Bandarlampung (Netizenku.com): Badan Pencegahan dan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bandarlampung tengah menunggu 2 mobil pemadam kebakaran (damkar) yang kini masih dalam proses perakitan.
Menurut Kepala Bidang (Kabid) Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Bandarlaampung, M Rizky, 2 mobil damkar tersebut nantinya akan beroperasi bersama 13 mobil damkar yang kini telah dimiliki BPBD.
\”Kalau sekarang kita punya 13 unit ya, sebagian juga ada yang sudah tua. Jadi nanti kita punya 15 unit mobil damkar dengan 2 tambahan itu,\” ujar Rizky saat dihubungi pada Kamis (30/8).
Berdasarkan keterangan Rizky, kedua mobil tersebut dipesan melalui e-catalog, dan pihaknya tak menuntut harus buru-buru.
\”Kalau damkar itu kita enggak minta buru-buru. Karena kan harus dirakit dan diperhatikan keselamatan kerja bagi yang mengoperasikan nya,\” kata dia.
Ia juga mengatakan, 2 mobil tersebut akan membuat kinerja BPBD semakin baik mengingat banyak damkar BPBD yang telah lapuk dimakan usia.
\”Alhamdulillah lah ya. Karena nanti kita dapat tambahan mobil baru, insyaallah kinerja kita akan semakin baik. Karena yang lain itu kan usianya sudah cukup tua,\” tandasnya.(Agis)