Arinal Gelar Rakor, Bahas Strategi Antisipasi El-Nino

Redaksi

Selasa, 19 September 2023 - 18:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gubernur Lampung saat menggelar Rakor di Mahan Agung, Bandarlampung, Selasa (19/9). Foto: Diskominfotik Lampung

Gubernur Lampung saat menggelar Rakor di Mahan Agung, Bandarlampung, Selasa (19/9). Foto: Diskominfotik Lampung

Bandarlampung (Netizenku.com): Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi, menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) penting bersama Bupati/Walikota Se-Provinsi Lampung. Rakor tersebut bertujuan untuk mengantisipasi dampak El Nino terhadap produksi dan komoditas pangan di Provinsi Lampung.

Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi, mengungkapkan komitmen Provinsi Lampung dalam menghadapi tantangan iklim El-Nino. Provinsi ini telah menargetkan penambahan tanam padi seluas 36.000 hektar pada periode Agustus – Oktober yang tersebar di 10 kabupaten, dengan tujuan utama memastikan kebutuhan pangan terjamin dan cukup.
Saat ini, lanjut dia, realisasi tanaman padi bulan Agustus mencapai 25.599 hektar, terdiri dari tanaman eksisting/reguler seluas 24.718 hektar dan program Gerakan Nasional Tanam Padi (Gernas) seluas 881 hektar. Sedangkan, target tanam pada bulan September adalah seluas 23.736 hektar, terdiri dari tanaman reguler sebanyak 11.832 hektar dan Gernas sebanyak 11.904 hektar. Bulan Oktober juga memiliki target tanam melalui program Gernas seluas 4.274 hektar.

Baca Juga  Pandemi Covid-19 Turunkan Cakupan Imunisasi di Lampung

“Terkait dengan situasi El Nino, Alhamdulillah Lampung ini bulan September-Oktober sudah mulai turun hujan, pada bulan September kita juga sudah memulai masa tanam dengan luasan 36.000 hektar, Insya Allah Desember nanti kita akan sudah panen,” kata dia saat memimpin rakor di Mahan Agung, Kota Bandarlampung, Selasa (19/9).

Untuk memastikan stok pangan mencukupi selama September hingga Oktober, Provinsi Lampung telah menyimpan 35.000 ton beras.

Baca Juga  Kasus Pencabulan Paidi-ML, Pegiat Klasika Minta Masyarakat Hormati Putusan Pengadilan

“Saat ini kita memiliki stok pangan sebanyak 35.000 ton beras, oleh karena itu mudah-mudahan kebutuhan kita sampai bulan Oktober, baik cadangan pangan yang ada di Bulog maupun kesiapan tanam untuk panen pada bulan September dan Oktober juga sudah terealisasi,” lanjutnya.

Gubernur juga menegaskan bahwa Provinsi Lampung memiliki kapasitas untuk mengatasi dampak El Nino.

Baca Juga  Spirit Satu Tahun Kepemimpinan Arinal-Nunik, Wujudkan 33 Janji Kerja Rakyat Lampung Berjaya

“Ini artinya kita tidak akan mengalami kesulitan dalam pemenuhan kebutuhan pangan karena dampak El Nino. Kita buktikan bahwa dalam kondisi normal kita penghasil pangan, dan dalam kondisi darurat kita juga mampu menghindari pemenuhan kebutuhan pangan dari luar Lampung,” tegasnya. (Luki)

Berita Terkait

Pemprov Lampung Lelang Ulang Empat JPTP
Olahraga Adalah Kunci Pj Gubernur Samsudin Bugar Layani Masyarakat
Pj Gubernur Lampung Pastikan Pilkada Aman
Meski Warga NU Nyalon di Pilkada, Tak Semerta NU Lampung Berpolitik
Baru Pertengahan Semester, PMHP DKP Lampung Capai Target Retribusi 97 Persen
Disdikbud Lampung Siap Implementasikan Penghapusan Jurusan IPA dan IPS di SMA
Hingga Triwulan Kedua, PMHP DKP Lampung Sertifikasi 3 Produk Perikanan 
Pj Gubernur Lampung Ajak Generasi Muda Bangga Berbahasa Lampung

Berita Terkait

Jumat, 26 Juli 2024 - 15:03 WIB

Pemprov Lampung Lelang Ulang Empat JPTP

Jumat, 26 Juli 2024 - 14:36 WIB

Olahraga Adalah Kunci Pj Gubernur Samsudin Bugar Layani Masyarakat

Jumat, 26 Juli 2024 - 09:48 WIB

Meski Warga NU Nyalon di Pilkada, Tak Semerta NU Lampung Berpolitik

Kamis, 25 Juli 2024 - 16:23 WIB

Baru Pertengahan Semester, PMHP DKP Lampung Capai Target Retribusi 97 Persen

Kamis, 25 Juli 2024 - 11:54 WIB

Disdikbud Lampung Siap Implementasikan Penghapusan Jurusan IPA dan IPS di SMA

Kamis, 25 Juli 2024 - 11:16 WIB

Hingga Triwulan Kedua, PMHP DKP Lampung Sertifikasi 3 Produk Perikanan 

Rabu, 24 Juli 2024 - 18:19 WIB

Pj Gubernur Lampung Ajak Generasi Muda Bangga Berbahasa Lampung

Rabu, 24 Juli 2024 - 17:59 WIB

Bahasa Lampung Terancam Punah, Pj Gubernur Lampung Paparkan Program Pelestariannya

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Haderiansyah Hadiri HUT ke-17 IPeKB Tingkat Provinsi Lampung

Jumat, 26 Jul 2024 - 21:09 WIB

Tiga dosen Fakultas Kebidanan Poltekkes Tanjungkarang, berfoto bersama dengan Sekretaris Dinkes Tubaba, Kader Posyandu, dan guru PAUD di Kecamatan Tulangbawang Udik. (Arie/NK)

Tulang Bawang Barat

Dosen Kebidanan Poltekkes Tanjungkarang Pengabdian Masyarakat di Tubaba

Jumat, 26 Jul 2024 - 19:42 WIB

Ratusan siswa YP Unila antusias ikuti kegiatan Telkomsel, program edukasi bertemakan Grow Digital Education By.U yang diperuntukkan bagi siswa khususnya kelas XI dan XII. (Ist/NK)

Bandarlampung

Telkomsel Hadirkan Program Edukasi Grow Digital Education By.U

Jumat, 26 Jul 2024 - 17:13 WIB

Pj Gubernur Lampung ketika selesai menyeka keringat seusai bermain tenis lapangan. (Foto: Luki)

Lampung

Pemprov Lampung Lelang Ulang Empat JPTP

Jumat, 26 Jul 2024 - 15:03 WIB