Adaptasi Kebiasaan Baru, PKK Bandarlampung Gelar Gebrak Masker

Redaksi

Senin, 17 Agustus 2020 - 13:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua TP PKK Kota Bandarlampung Hj Eva Dwiana membagikan masker kepada para pengguna jalan dalam kegiatan Gebrak Masker sosialisasi Adaptasi Kebiasaan Baru di Tugu Adipura, Senin (17/8). Foto: Netizenku.com

Ketua TP PKK Kota Bandarlampung Hj Eva Dwiana membagikan masker kepada para pengguna jalan dalam kegiatan Gebrak Masker sosialisasi Adaptasi Kebiasaan Baru di Tugu Adipura, Senin (17/8). Foto: Netizenku.com

Bandarlampung (Netizenku.com) : Memperingati HUT Ke-75 Kemerdekaan RI, Tim Penggerak (TP) PKK Kota Bandarlampung menggelar bakti sosial Gebrak Masker, serentak di 20 kecamatan dan 126 kelurahan.

Bakti sosial Gebrak Masker diinisiasi TP PKK Pusat dalam rangka pelaksanaan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) di seluruh Indonesia, khususnya Provinsi Lampung, dan Kota Bandarlampung.

Dalam mengadaptasi kebiasaan baru, masyarakat wajib mengenakan masker saat melaksanakan aktifitas di luar rumah, dan selalu menerapkan protokol kesehatan, jaga jarak.

Baca Juga  Buruh Lampung Gelar Aksi Virtual Peringati May Day 2021

Ketua TP PKK Bandarlampung Hj Eva Dwiana berharap kepada masyarakat agar di masa pandemi Covid-19 tetap menjaga kesehatan diri dan keluarga.

\”Alhamdulilah hari ini kita merayakan HUT Ke-75 Kemerdekaan RI, walaupun pandemik kita harus tetap menjaga kesehatan diri dan keluarga besar kita,\” kata Hj Eva Dwiana saat ditemui di Bundaran Tugu Adipura, Senin (17/8).

Baca Juga  Baru Rp 327 M, Pemkot Optimis Realisasi Investasi Capai Target

\”Mudah-mudahan pandemik ini cepat berlalu dan tetap semangat menjaga NKRI,\” lanjut Eva.

TP Penggerak PKK membagikan 196.000 masker di seluruh wilayah Bandarlampung bekerja sama dengan Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19, dan Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

\”Camat dan Lurah bersama TP PKK setempat membagikan 1.000 masker di setiap kecamatan. Kemudian setiap kelurahan juga membagikan masker, masing-masing 1.000,\” ujar Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 kota setempat, Ahmad Nurizky.

Baca Juga  PPKM Darurat, Pusat Instruksikan Gubernur dan Wali Kota Satu Visi

Khusus di Tugu Adipura kurang lebih 50.000 masker dibagikan kepada para pengguna jalan yang melintasi 4 jalan utama. (Josua)

Berita Terkait

Pj. Gubernur Lampung Lantik 12 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama dilingkungan Pemerintah Provinsi Lampung
Pj. Sekdaprov Lampung Ikuti Rapat Tindak Lanjut Rakortas Bidang Pangan
Pj. Gubernur Lampung Hadiri Peringatan Isra Mi’raj 1446 H, Momentum Transformasi Diri Menuju Pribadi Lebih Baik
Pj. Gubernur Lampung Minta Pengecer Segera Jual Kembali LPG 3 Kg
Respon Cepat, Pj. Gubernur Samsudin Tinjau Sejumlah Korban di Lokasi Bencana Akibat Hujan Lebat dan Angin Kencang
Veri Agusli HTB Minta APH Tindak Tegas Kriminalitas
Pemprov Lampung Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi dan Penandatanganan MoU Pengawasan Perizinan
Pj. Gubernur Samsudin Serahkan Penghargaan Kepada Peraih Medali PON XXI Aceh-Sumut

Berita Terkait

Kamis, 6 Februari 2025 - 13:52 WIB

Dorong Pertumbuhan Ekonomi dan Konektivitas, Pj. Gubernur Samsudin Resmikan Rute Penerbangan Way Kanan – Jakarta

Rabu, 18 Januari 2023 - 18:19 WIB

Mahasiswa KKN Unila Edukasi Warga Pakuanratu Manfaatkan Perkarangan

Senin, 27 Desember 2021 - 17:57 WIB

Cuaca Buruk Diprakirakan Melanda Pergantian Tahun

Kamis, 30 Juli 2020 - 10:12 WIB

EVP Divre IV: Peresmian Bangunan Baru Stasiun Waytuba Buka Ekonomi Masyarakat

Jumat, 17 Juli 2020 - 20:59 WIB

Arinal Tebar Bibit Ikan di Sungai Tiuh Negara Batin

Kamis, 19 September 2019 - 05:01 WIB

Rail Clinic PT KAI Divre IV Baksos di Negeri Agung

Jumat, 26 Juli 2019 - 16:26 WIB

Warga Bantaran Rel Blambangan Pagar Nikmati Rail Clinic

Kamis, 7 Februari 2019 - 13:54 WIB

3.414 Keluarga di Blambangan Umpu Terima Bantuan PKH

Berita Terbaru