Semarak Santri Expo Pringsewu 2024 Resmi Ditutup Pj Gubernur Lampung

Leni Marlina

Minggu, 20 Oktober 2024 - 19:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pringsewu (Netizenku.com): Setelah berlangsung selama sepekan, Semarak Santri Expo 2024 di Lapangan Pemkab Pringsewu secara resmi ditutup oleh Pj Gubernur Lampung, Samsudin, Sabtu (19/10/2024) malam.

Samsudin dalam sambutannya mengatakan, Semarak Santri Expo 2024 menjadi momen yang sangat berharga, dapat dilihat berbagai produk unggulan yang dihasilkan para santri. Ia menyebut bahwa santri tidak hanya memiliki ilmu agama, tetapi juga memiliki inovasi.

Baca Juga  Polres Pringsewu Imbau Masyarakat Tidak Bermain Petasan

“Saya berharap Semarak Santri Expo ini menjadi panggung yang akan membuka langkah bagi UMKM, khususnya di kalangan para santri untuk menebarkan kiprahnya yang lebih luas, dimana pondok pesantren harus menjadi tempat yang mendorong para santri untuk mengembangkan keterampilan bisnis,” ujarnya.

Samsudin meyakini dengan semangat kewirausahaan, para santri bisa menciptakan lapangan kerja, serta berkontribusi pada perekonomian lokal, dan menjadi teladan bagi generasi muda lainnya, sebagai langkah penting bagi mewujudkan masyarakat mandiri dan sejahtera.

Baca Juga  Dinas PM-PTSP Pringsewu Janjikan Kemudahan Perijinan Bagi Investor

Sementara itu, Pj Bupati Pringsewu Marindo Kurniawan, mengatakan Semarak Santri Expo sebagai salah satu rangkaian peringatan Hari Santri Nasional (HSN) 2024, merupakan wujud semangat para santri sekaligus bentuk kontribusi dalam mewujudkan SDM yang lebih mandiri dan produktif di kalangan para santri Kabupaten Pringsewu.

“Dengan digelarnya kegiatan ini diharapkan akan memberikan edukasi di bidang kewirausahaan bagi para santri. Saya juga bangga peringatan Hari Santri Nasional pada tahun ini berlangsung meriah,” ujarnya.

Baca Juga  Jelang Libur Nataru, Wabup Pringsewu Imbau Warga Tidak Berpergian

Turut menghadiri penutupan Semarak Santri Expo 2024, Ketua TP-PKK sekaligus Dekranasda Provinsi Lampung, Maidawati Samsudin, Ketua DPRD Pringsewu Suherman, Sekretaris Daerah Kabupaten Pringsewu Heri Iswahyudi beserta jajaran pemerintah daerah dan Forkopimda serta tokoh agama setempat. (Reza)

Berita Terkait

SAHABAT ODS Tingkatkan Transparansi Aksesibilitas Informasi Publik Pringsewu
Satlantas Polres Pringsewu Patroli di Titik Rawan Kemacetan dan Kecelakaan
Kepala BPKAD Se-Provinsi Lampung Bentuk Forum
Polres Pringsewu Amankan Delapan Kegiatan Kampanye Tiga Paslon
Tersangka Pembunuhan di Pringsewu Dilimpahkan ke Kejaksaan
Kapolres Pringsewu Tekankan Edukasi dan Disiplin Berlalu Lintas
Marindo: Kesehatan Jiwa Masih Jadi Masalah Dunia
Siap-Siap, Mulai Besok Polres Pringsewu Gelar Operasi Zebra Krakatau 2024

Berita Terkait

Senin, 21 Oktober 2024 - 15:33 WIB

Waka DPRD Pesawaran Kunjungi Kantor AMP

Minggu, 20 Oktober 2024 - 09:38 WIB

Pengukuhan PII Pesawaran Tingkatkan Kompetensi dan Profesionalisme Insinyur

Jumat, 18 Oktober 2024 - 17:11 WIB

Bupati Pesawaran Respon Cepat Kerusakan Bendungan Desa Bunut

Kamis, 17 Oktober 2024 - 21:59 WIB

Ratusan Warga Kresno Mulyo Tolak Pergantian Kadus Sepihak

Rabu, 16 Oktober 2024 - 20:33 WIB

Penyidik Polres Pesawaran Belum Tetapkan Camat Negeri Katon Jadi Tersangka, Apa Masalahnya?

Selasa, 15 Oktober 2024 - 07:20 WIB

Waka DPRD Pesawaran Jamin Semua Persoalan Hutang Terselesaikan

Selasa, 15 Oktober 2024 - 00:21 WIB

Jalar Bernada ke Pelosok Desa, Beri Edukasi ke Millenial dan Gen Z

Sabtu, 12 Oktober 2024 - 11:46 WIB

Bawaslu Pesawaran Diduga Berat Sebelah Tangani Laporan

Berita Terbaru

Metro

AKD DPRD Metro Terbentuk, Siap Jalankan Tugas

Senin, 21 Okt 2024 - 21:33 WIB