Caleg Peraih Suara Terbanyak Dapil IV Lampung, Mengundurkan Diri

Leni Marlina

Jumat, 30 Agustus 2024 - 18:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi/Net/NK

Ilustrasi/Net/NK

Liwa (Netizenku.com): Calon anggota DPRD Lampung terpilih PDI Perjuangan, yang maju dari Dapil Lampung IV (Lampung Barat, Pesisir Barat dan Tanggamus) pada Pileg 14 Februari 2024 lalu, Parosil Mabsus peraih suara tertinggi se-Lampung, mengundurkan diri.

Kepada Netizenku.com, Parosil mengaku sudah menyampaikan surat pengunduran diri dari Caleg terpilih DPRD Lampung kepada DPD PDI Perjuangan Lampung, sebagai bentuk taat aturan karena maju sebagai calon bupati.

“Saya telah mengajukan surat pengunduran diri kepada DPD PDI Perjuangan, sesuai saran dari KPU dan Sekretaris DPRD Lampung, hal tersebut sebagai bentuk ketaatan terhadap aturan serta bukti keseriusan saya maju sebagai calon bupati Lampung Barat,” kata Parosil.

Baca Juga  Pemprov Resmikan Layanan Eksekutif dan Fasilitas Pelayanan RSUDAM

Terkait kepastian pengunduran diri Parosil Mabsus yang meraih 58.527 suara, dibenarkan Wakil ketua bidang Keanggotaan dan Organisasi DPD PDI Perjuangan Lampung Yanuar Irawan.

“Benar, Pak Parosil Mabsus telah mundur dari caleg DPRD Lampung terpilih, karena akan serius terhadap pencalonannya sebagai bupati Lampung Barat pada Pilkada 27 November mendatang,” kata Yanuar.

Baca Juga  Seluruh Fraksi DPRD Bandarlampung Setuju RAPBD 2019

Karena pengundurannya telah disetujui DPD PDI Perjuangan Lampung, sebelum proses pelantikan anggota DPRD Lampung periode 2024-2029, maka telah diajukan Caleg peraih suara terbanyak ketiga AM Syafi’i dan telah disampaikan kepada KPU Lampung dan sekretariat DPRD Lampung.

“Proses pergantian caleg antara Parosil Mabsus dengan AM Syafi’i, telah disampaikan kepada KPU Lampung dan sekretariat DPRD serta semua persyaratan administrasi telah lengkap, maka AM Syafi’i akan dilantik bersamaan 84 anggota DPRD Lampung terpilih lainnya,” kata Yanuar.

Seperti diketahui, sebelumnya KPU Lampung telah menetapkan dua caleg terpilih DPRD Lampung Dapil Lampung 4, Parosil Mabsus dengan jumlah suara 58.527 dan Yanuar Irawan yang memperoleh 20.181 suara.
(Iwan)

Baca Juga  Pj. Gubernur Lampung Lepas Peserta Jalan Sehat dalam Rangka Peringatan Hari Perhubungan Nasional 2024

Perolehan suara PDI Perjuangan Dapil 4 Lampung :

SUARA PARTAI: 23.864

H. YANUAR IRAWAN, S.E., M.M : 20,181
PAROSIL MABSUS, S.Pd. :58,527
MAY SARI BERTY : 3,831
DADANG SUMPENA : 10,440
H. AM. SYAFI`I, S.Ag. : 17,963
NURAINI, A.Md. : 10,496
MASRI : 1.439
HAN SANTOSO : 1.090.
ENDANG RUWALIYANA : 664
DELLA SAFUTRI : 716

TOTAL SUARA : 149.211

Berita Terkait

Konser Kampanye Mirza-Jihan dan Bunda Eva Berlangsung Meriah Meski Diguyur Hujan
Bawaslu Tuntaskan Pemetaan TPS Rawan
Kontes dan Expo Sapi APPSI 2024, Pj. Gubernur Lampung Dukung Wujudkan Ketahanan Pangan Nasional
Pj. Gubernur Lampung Hadiri Pembukaan PORSADINAS VI 2024, Wadah Santri Berprestasi dan Berakhlak Mulia
Pemprov Lampung Raih Predikat Opini Kualitas Tertinggi dalam Pelayanan Publik
Mahasiswa Lampung Gelar Aksi Tolak Politik Uang
Pj. Gubernur Lampung Ajak Masyarakat Lampung di Perantauan Aktif Berkontribusi dalam Pembangunan Daerah
Dekranasda Lampung Hadirkan Nuansa Budaya di Bazar Amal Tahunan WIC Jakarta

Berita Terkait

Rabu, 20 November 2024 - 13:39 WIB

Belasan Personel Polres Pringsewu Terima Penghargaan Khusus

Senin, 18 November 2024 - 19:24 WIB

Sinergi PWI-Polres Pringsewu Wujudkan Keterbukaan Informasi Kredibel dan Akuntabel

Senin, 18 November 2024 - 16:39 WIB

Polres Pringsewu Ajak Masyarakat Tolak Politik Uang di Pilkada Serentak 2024

Jumat, 15 November 2024 - 19:18 WIB

Terobosan Bidang Kesehatan Stem Cell dan Kanker, Pemkab Pringsewu Jalin Kerjasama dengan SCCR Indonesia

Jumat, 15 November 2024 - 13:06 WIB

Aksi Sosial Jajaran PWI Pringsewu Berbagi 150 Nasi Bungkus di RSUD

Kamis, 14 November 2024 - 16:36 WIB

Polres Pringsewu Akan Tindak Tegas Politik Uang dan Politik Identitas

Kamis, 14 November 2024 - 16:31 WIB

Pekon Panggungrejo Ikuti Penilaian Kampung Pancasila Tingkat Nasional

Rabu, 13 November 2024 - 18:22 WIB

Polres Pringsewu Amankan Kampanye Pilkada 2024

Berita Terbaru

Penjabat bupati Lampung Barat, Nukman memimpin rakor DESK Pilkada di aula Pesagi, Kamis (21/11).

Lampung Barat

Jelang Pilkada, Nukman Pimpin Rakor DESK

Kamis, 21 Nov 2024 - 17:11 WIB

Tanggamus

Direktur PT FBA Seret 2 Tersangka Baru Kasus Korupsi

Kamis, 21 Nov 2024 - 16:47 WIB

Bandarlampung

Teguh Endaryanto Nakhodai PERHEPI Bandar Lampung

Kamis, 21 Nov 2024 - 16:45 WIB

Tanggamus

Kejari Tanggamus Musnahkan Barang Bukti yang Telah Inkracht

Kamis, 21 Nov 2024 - 15:41 WIB