390 Siswa SMAN 12 Bandarlampung Ikut Program Vaksinasi BIN

Redaksi

Rabu, 29 September 2021 - 12:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Salah satu pelajar SMA mengikuti program vaksinasi Covid-19 yang digelar BIN Daerah Lampung di SMPN 29 Bandarlampung, Rabu (29/9). Foto: Netizenku.com

Salah satu pelajar SMA mengikuti program vaksinasi Covid-19 yang digelar BIN Daerah Lampung di SMPN 29 Bandarlampung, Rabu (29/9). Foto: Netizenku.com

Bandarlampung (Netizenku.com): Sebanyak 390 siswa SMAN 12 Bandarlampung mengikuti program vaksinasi Covid-19 yang digelar Badan Intelijen Negara (BIN) di Puskesmas Permata Biru, Sukarame, Rabu (29/9).

BIN melalui BIN Daerah Provinsi Lampung menggelar vaksinasi Covid-19 massal bagi siswa di 12 satuan pendidikan jenjang SMA sederajat dan masyarakat rentan.

Baca Juga: BIN dan Pemkot Bandarlampung Berkolaborasi Vaksinasi Pelajar dan Masyarakat

Kegiatan vaksinasi ini mendapatkan apresiasi dari Kepala SMAN 12 Bandarlampung, Dra. Hj. Misalia, M. Pd.

Baca Juga  BIN dan Pemkot Bandarlampung Berkolaborasi Vaksinasi Pelajar dan Masyarakat

“Vaksinasi untuk keselamatan dan kesehatan kami semua,” kata dia saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu (29/9).

Misalia menjelaskan vaksinasi dibagi dalam 4 shift di Puskesmas Rawat Inap Permata Biru, Sukarame, untuk menghindari kerumunan.

390 Siswa SMAN 12 Bandarlampung Ikut Program Vaksinasi BIN
Kepala SMAN 12 Bandarlampung, Dra. Hj. Misalia, M. Pd, saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu (29/9). Foto: Netizenku.com

Vaksinasi Sesi 1 dimulai pukul 08.00-09.30 Wib dari nomor urut 1-100, Sesi 2 pukul 09.30-11.00 Wib nomor 101-200, Sesi 3 pukul 11.00-12.30 Wib nomor 201-300, dan Sesi 4 pukul 13.00-14.30 Wib nomor 301-390.

Baca Juga  Muktamar NU Sukses, Eva Dwiana Apresiasi Forkopimda

Misalia mengatakan siswa yang mengikuti vaksinasi diseleksi sesuai kondisi kesehatan masing-masing. Sebagian besar diikuti siswa Kelas 12 IPA/IPS.

“Kami juga konsultasi dengan pihak Puskesmas agar sebelum divaksinasi, anak-anak betul-betul ditinjau ulang kesehatan individunya,” ujar dia.

Hingga hari ini, 590 siswa SMAN 12 Bandarlampung telah divaksinasi dari total jumlah siswa 1.006 orang, dengan 200 siswa sebelumnya telah mengikuti vaksinasi umum.

Baca Juga  180 CPNS Pemkot Bandarlampung Ikuti Pelatihan Dasar

“Kita juga minta bantuan dinas kesehatan. Alhamdulillah dinas kesehatan sudah menanggapi dan insyaallah dijadwalkan pada minggu depan,” tutup dia. (Josua)

Berita Terkait

Rahmat Mirzani Djausal: Politik Uang adalah Musuh Utama Demokrasi yang Harus Kita Lawan Bersama
Teguh Endaryanto Nakhodai PERHEPI Bandar Lampung
PWRI Lampung Gelar Pelatihan Jurnalistik Bangun Profesionalisme Wartawan
Pj. Gubernur Lampung Samsudin Tinjau Kesiapan Buffer Stock, Pastikan Kebutuhan Masyarakat Saat Terjadi Bencana
Pemprov Lampung Ikuti Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi dan Antisipasi Bencana Hidrometeorologi
IPM Lampung Timur dan Kota Metro ‘Lampu Kuning’
IPM Provinsi Lampung 2024 Sebesar 73,13 Tumbuh Terjaga 0,65-0,69 Poin
Terobosan Bidang Kesehatan Stem Cell dan Kanker, Pemkab Pringsewu Jalin Kerjasama dengan SCCR Indonesia

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 16:47 WIB

Direktur PT FBA Seret 2 Tersangka Baru Kasus Korupsi

Kamis, 21 November 2024 - 15:41 WIB

Kejari Tanggamus Musnahkan Barang Bukti yang Telah Inkracht

Senin, 18 November 2024 - 11:57 WIB

KPU Tanggamus Helat Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada

Sabtu, 16 November 2024 - 17:49 WIB

Cabup Saleh Asnawi Kukuhkan 2.800 Tim Jalan Lurus Perubahan di Tiga Kecamatan

Sabtu, 16 November 2024 - 17:11 WIB

Kasatreskrim: Transaksi Judol Togel di Wonosobo Capai Rp25 Jutaan/Bulan

Sabtu, 16 November 2024 - 16:43 WIB

Gerak Cepat, Polres Tanggamus Berantas Judi Online

Jumat, 15 November 2024 - 17:07 WIB

Ribuan Tim Pemenangan Jalan Lurus Perubahan Kotaagung Dikukuhkan

Kamis, 14 November 2024 - 21:28 WIB

Paslon 02 Kian Mantap Raih Kemenangan di Pilkada Tanggamus

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Kwarcab Gerakan Pramuka Tubaba Gelar KPDK

Jumat, 22 Nov 2024 - 20:13 WIB

Pringsewu

Kapolres Pringsewu Turut Andil pada Agenda PWI Berbagi

Jumat, 22 Nov 2024 - 16:11 WIB

Pringsewu

Marindo Pimpin Persatuan Insinyur Indonesia Kabupaten Pringsewu

Jumat, 22 Nov 2024 - 15:36 WIB