Satgas Covid-19 Sidak Tempat Perbelanjaan, Pengunjung Membludak

Redaksi

Sabtu, 8 Mei 2021 - 11:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pringsewu (Netizenku.com): Gugus tugas Covid-19 Kecamatan Pringsewu sidak pusat pembelajaan Multi-M 1000 dan nada busana yang letaknya di Jalinbar Pekon Sidoharjo, Jumat (7/5).

Adapun yang turut sidak Camat Pringsewu Moudy Ary Nazolla, UPT Pringsewu, Yohanes, Kapolsek, Danramil, kepala pekon Sidoharjo berserta tim gugus tugas Covid-19 kecamatan.

Sidak berawal dari pusat perbelanjaan Multi-M 1000 dan Nada Busana yang letaknya di Jalinbar, Pekon Sidoharjo, yang saat sidak lokasi tersebut tengah terjadi antrean panjang sampai ke lantar parkiran. Bahkan saat di dalam tempat belanja juga terlihat cukup berdesakan dan banyak juga tanpa jarak. Bukan saja orang tua, tetapi anak-anak (balita) juga banyak dibawa masuk untuk berbelanja

Pada kesempatan tersebut, tim gugus tugas Kecamatan Pringsewu, melalui Moudy Ary Nazolla memberikan teguran kepada pihak Multi-M 1000. Bahwa sidak ini berdasarkan surat edaran Mendagri, gubernur dan bupati terkait PPKM di wilayah setempat.

Baca Juga  Polres Pringsewu Kukuhkan Pokdarkamtibmas dan Dai Kamtibmas

Moudy juga menjelaskan sesuai dengan ketentuan wilayah yang masuk dalam PPKM harus melaksanakan kegiatan yang dibatasi yaitu 50 persen dari kapasitas.

\”Melihat kondisi pembelanjaan Multi-M 1000 sangat sesak dan berdesakan, sehingga berpotensi melanggar protokol kesehatan,\” tuturnya.

Dia meminta pengelola untuk bisa menerapkan aturan dalam surat edaran bupati yaitu pengunjung harus 50 persen dari kapasitas.

\”Pemkab Pringsewu tidak ada niatan untuk menutup tempat usaha, tetapi juga pemerintah harus dibantu agar penularan Covid-19 tidak terjadi di tempat perbelanjaan,\” ungkapnya.

Baca Juga  Puluhan Murid TK Berkunjung ke Polres Pringsewu

Terkait dengan rencana pembatasan pengunjung, Moudy meminta harus ada karcis masuk yang disiapkan, sedangkan ruang tunggu (antre) harus disiapkan kursi agar tetap nyaman.

\”Pencegahan Covid-19 tidak bisa diselesaikan oleh aparat tetapi juga minta kerjasamanya dengan pengusaha. Pemerintah juga tidak pernah berniat untuk menutup usaha, bahkan perizinan usaha lebih dipermudah,\” ungkap Moudy.

Dari hasil musyawarah antara tim satgas dengan pengelola usaha, akhirnya Riswanto menyetujui usulan camat setempat. Ia menjelaskan siap akan mengatur pengunjung sesuai dengan protokol kesehatan.

Usai sidak Multi-M 1000 tim satgas meneruskan sidak ke tempat perbelanjaan di sebelahnya Nada Busana. Di lokasi Nada Busana tim langsung ditemui oleh manager Rizal.

Moudy meminta untuk menjaga prokes dan menerapkan aturan PPKM. Tetapi dari pantauan di lokasi tempat belanja Nada Busana jauh lebih longgar pengunjung, dan tidak terlalu berdesakan.

Baca Juga  PWI Pringsewu Berharap Dapat Salurkan Hak Suara pada Konferprov

Namun demikian prokes di lokasi tersebut tepat dijalankan, pengunjung sebelum masuk wajib mencuci tangan pakai sabun di lokasi yang telah disiapkan, lalu petugas mengetes suhu satu persatu calon pengunjung.

Supratikno menyatakan, dua lokasi tersebut memang jadi tujuan para calon pembeli sejak tahun lalu. Tetapi yang paling ramai dikunjungi pembeli adalah Multi-M 1000. Ia juga meminta pengelola tempat usaha untuk bisa mematuhi aturan pemerintah soal PPKM.

\”Sebab kami selaku kepala pekon juga selalu di telepon camat, jika pengunjung membludak terus,\” ungkapnya. (Rz/len)

Berita Terkait

Dua Spesialis Pembobol Apotek di Pringsewu Ditangkap
Kejari Pringsewu Perintahkan Penyidikan Dugaan Korupsi Dana Hibah LPTQ 2022
Kapolres Pringsewu Imbau ASN Hindari Korupsi dan Jaga Netralitas
Tinjau Kesiapan Pilkada 2024, Marindo Kunjungi KPU Kabupaten Pringsewu
Polres Pringsewu akan Gelar Festival Seni Budaya Kuda Kepang
Pj Bupati Pringsewu Tinjau Kesiapan Pilkada di Bawaslu
Polres Pringsewu Distribusikan Air Bersih untuk Warga Terdampak Kekeringan
Dukung UMKM, Sekretariat Pemda Pringsewu Gelar Apel dan Coffee Morning di Dekranasda

Berita Terkait

Jumat, 6 September 2024 - 13:13 WIB

Peduli Sesama, Polres Lamteng Berikan Bansos untuk Warga Membutuhkan

Senin, 2 September 2024 - 15:54 WIB

Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Hadiri HUT ke-66 Dusun Sriwaluyo II

Kamis, 22 Agustus 2024 - 20:35 WIB

OJK-Polda Lampung Edukasi Bhabinkamtibmas Bahaya Aktifitas Keuangan Ilegal

Jumat, 16 Agustus 2024 - 17:59 WIB

Musa Ahmad Kukuhkan 40 Anggota Paskibraka Lampung Tengah

Jumat, 16 Agustus 2024 - 17:38 WIB

Sambut Hari Jadi Polwan ke-76, Polres Lampung Tengah Gelar Bhakti Kesehatan

Kamis, 15 Agustus 2024 - 15:17 WIB

Kapolres Lampung Tengah Pimpin Lat Pra Ops Mantap Praja Krakatau 2024

Selasa, 23 Juli 2024 - 20:36 WIB

Operasi Patuh Krakatau 2024, Polres Lampung Tengah Gelar Sidang di Tempat

Kamis, 18 Juli 2024 - 15:06 WIB

Rusmandi Buka Visitasi Evaluasi Pelaksanaan Statistik Sektoral Lamteng

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Novianti-Ana Hadiri Pengajian Rutin PC Muslimat NU di Islamic Centre Tubaba

Sabtu, 7 Sep 2024 - 19:27 WIB

Lampung Tengah

Peduli Sesama, Polres Lamteng Berikan Bansos untuk Warga Membutuhkan

Jumat, 6 Sep 2024 - 13:13 WIB