Eva-Deddy Fokus Tangani Pandemi Covid-19 di Bandarlampung

Redaksi

Kamis, 18 Februari 2021 - 17:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandarlampung Terpilih 2021-2026, Eva Dwiana-Deddy Amarullah, menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kota Bandarlampung di Gedung Semergou, Kamis (18/2). Foto: Netizenku.com

Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandarlampung Terpilih 2021-2026, Eva Dwiana-Deddy Amarullah, menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kota Bandarlampung di Gedung Semergou, Kamis (18/2). Foto: Netizenku.com

Bandarlampung (Netizenku.com): Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandarlampung Terpilih, Eva Dwiana-Deddy Amarullah, mengajak masyarakat Kota Tapis Berseri bersama-sama mengatasi masalah pandemi Covid-19.

\”Setelah dilantik mudah-mudahan amanah dalam menjalankan tugas terutama mengatasi masalah Covid-19 agar pandemik ini dapat segera berakhir,\” kata Eva Dwiana didampingi Deddy Amarullah usai Rapat Paripurna DPRD Kota Bandarlampung di Gedung Semergou, Kamis (18/2).

Bunda Eva sapaan akrab Eva Dwiana meminta dukungan dari masyarakat dengan memberikan masukan dan saran agar amanah dalam menjalankan tugas menangani wabah Covid-19.

Baca Juga  Wali Kota Minta Pokja Covid-19 Mitigasi Penyebaran Korona

\”Sehingga semua kegiatan dan pembangunan dapat berjalan dengan baik,\” ujar Bunda Eva.

Pasangan calon yang diusung PDI Perjuangan, NasDem, dan Gerindra ini dijadwalkan dilantik pada 26 Februari 2021.

Sementara Pelaksana Harian (Plh) Wali Kota Bandarlampung, Badri Tamam, menyampaikan ucapan selamat atas terpilihnya Eva Dwiana dan Deddy Amarullah.

Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandarlampung Terpilih 2021-2026 diharapkan dapat meneruskan pembangunan Kota Bandarlampung.

Baca Juga  KPU Ungkap Kisah di Balik Layar Tahapan Pilwakot Bandarlampung 2020

\”Atas nama pemerintah dan masyarakat Kota Bandarlampung kami mengucapkan selamat serta menggantungkan harapan yang besar untuk meneruskan pembangunan di Kota Bandarlampung guna menuju masyarakat yang aman, tertib, damai, dan sejahtera lahir batin,\” kata Badri Tamam.

Ketua DPRD Kota Bandarlampung Wiyadi mengatakan lembaga yang dipimpinnya mengikuti prosedur yang telah ditetapkan dengan ditandatanganinya berita acara pengumuman hasil penetapan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Terpilih oleh seluruh pimpinan Fraksi DPRD Kota.

Baca Juga  Disdukcapil Bandarlampung Buka Layanan Khusus untuk Mata Pilih

Proses pengesahan dan pengangkatan, lanjut Wiyadi, dilakukan berdasarkan penetapan calon terpilih oleh KPU yang disampaikan oleh DPRD kepada Mendagri melalui Gubernur.

\”Dalam waktu yang secepatnya dan sesingkat-singkatnya segera kita kirimkan,\” ujar dia. (Josua)

Berita Terkait

DPP PROJO Berikan Dukungan Penuh kepada Pasangan Mirza-Jihan untuk Pilgub Lampung 2024
Mirza Komitmen Terhadap Perkembangan Olahraga Billiard, Ayo Ikuti Turnamennya
Hari Pelanggan Nasional, PLN Nyalakan Listrik Gratis di Pesisir Barat dan Mesuji
Tok! Pilkada Lambar PM-Mad Hasnurin Resmi Lawan Kotak Kosong
Komitmen Mirza Mewujudkan Jurnalisme Berkualitas di Lampung
Triwulan II 2024, Inflasi di Provinsi Lampung Konsisten Terjaga
35 anggota DPRD Kabupaten Lampung Barat Resmi Dilantik
Kemiskinan di Lampung PR Besar Gubernur Terpilih

Berita Terkait

Jumat, 6 September 2024 - 13:13 WIB

Peduli Sesama, Polres Lamteng Berikan Bansos untuk Warga Membutuhkan

Senin, 2 September 2024 - 15:54 WIB

Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Hadiri HUT ke-66 Dusun Sriwaluyo II

Kamis, 22 Agustus 2024 - 20:35 WIB

OJK-Polda Lampung Edukasi Bhabinkamtibmas Bahaya Aktifitas Keuangan Ilegal

Jumat, 16 Agustus 2024 - 17:59 WIB

Musa Ahmad Kukuhkan 40 Anggota Paskibraka Lampung Tengah

Jumat, 16 Agustus 2024 - 17:38 WIB

Sambut Hari Jadi Polwan ke-76, Polres Lampung Tengah Gelar Bhakti Kesehatan

Kamis, 15 Agustus 2024 - 15:17 WIB

Kapolres Lampung Tengah Pimpin Lat Pra Ops Mantap Praja Krakatau 2024

Selasa, 23 Juli 2024 - 20:36 WIB

Operasi Patuh Krakatau 2024, Polres Lampung Tengah Gelar Sidang di Tempat

Kamis, 18 Juli 2024 - 15:06 WIB

Rusmandi Buka Visitasi Evaluasi Pelaksanaan Statistik Sektoral Lamteng

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Novianti-Ana Hadiri Pengajian Rutin PC Muslimat NU di Islamic Centre Tubaba

Sabtu, 7 Sep 2024 - 19:27 WIB

Lampung Tengah

Peduli Sesama, Polres Lamteng Berikan Bansos untuk Warga Membutuhkan

Jumat, 6 Sep 2024 - 13:13 WIB