Masyarakat Desa Sukadana Selatan Adukan Perangkat Desa Mangkir Kerja

Redaksi

Senin, 6 Juli 2020 - 17:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Timur (Netizenku.com): Puluhan masyarakat Desa Sukadana Selatan, Kecamatan Sukadana, mengadu ke
Komisi I DPRD Lampung Timur (Lamtim) terkait empat orang perangkat desa setempat yang jarang masuk kantor dan minta agar dapat segera diganti, Senin (6/7).

Pada pertemuan tersebut, salah satu perwakilan masyarakat Sukadana Selatan, Tori, mengatakan kedatangannya beserta masyarakat lainnya ke kantor dewan adalah untuk menyampaikan keluhan masyarakat.

\”Kami meminta agar DPRD Lamtim melalui Komisi I, agar dapat membantu menyelesaikan masalah yang ada di desa kami. Dalam hal ini kami meminta agar para perangkat desa yang ada di desa kami tersebut dapat diganti,\” katanya.

Baca Juga  Makuku Gandeng RSIA Bunda Asy Syifa Bantu Atasi Ruam Popok Lewat Konsultasi Gratis

Menurutnya, sudah 6 bulan ini para perangkat desa tersebut tidak pernah masuk. Karena hal tersebut, maka pelayanan masyarakat jadi terhambat. Atas kejadian yang dianggap telah merugikan proses pelayanan, pihaknya meminta untuk diadakan pergantian perangkat agar tidak menjadi polemik.

Kemudian hal yang sama juga disampaikan Candra Bangkit, selaku LBH pendamping masyarakat, sebenarnya keluhan atau tuntutan masyarakat Sukadana Selatan ini sudah beberapa lama terjadi. Keluhan masyarakat ini juga telah disampaikan kepada bupati Lamtim, namun sampai saat ini belum ada tanggapan.

Baca Juga  Tim Korlantas Mabes Polri Tinjau Kesiapan Sarana dan Prasarana Satpas Polres Pringsewu

\”Karena tidak ada tanggapan dari pemerintah Lamtim yaitu bupati, maka kami juga telah melapor ke Ombudsman. Kami berharap permasalahan yang dikeluhkan para masyarakat ini dapat segera diselesaikan. Kalau permasalahn ini tidak dapat diselesaikan, maka akan berdampak dengan pelayanan masyarakat yang ada di desa,\” ungkapnya.

Menanggapi hal tersebut, Anggota Komisi I DPRD Lamtim, Teguh Suyatman, mengatakan semua masukan atau keluhan yang telah disampaikan masyarakat akan menjadi salah satu masukan bagi Komisi I untuk melakukan pemanggilan terhadap pihak terkait.

Baca Juga  Gelar Panen Raya, Wabup Pringsewu Bangga dengan Pertanian Daerahnya

\”Untuk mengetahui apa yang sebenarnya terjadi, maka kami akan mengirim surat dan memanggil pihak desa, kecamatan dan dinas PMD Lamtim. Apa yang telah disampaikan oleh masyarakat Sukadana Selatan ini, akan menjadi bahan kita untuk melakukan hearing dengan pihak desa, Kecamatan Sukadana dan Dinas PMD. Hari ini kita akan kirim surat terhadap beberapa pihak tersebut,\” ungkapnya.
(Nainggolan/leni)

Berita Terkait

Lampung Siap Sambut Wisatawan Liburan Akhir Tahun, Bobby Bocorkan Strateginya
APBN Regional Lampung TKD Naik, Belanja K/L Menyusut, Ini Rincian Lengkapnya
Pj. Gubernur Lampung Samsudin Dampingi Mensos Gus Ipul Dalam Perayaan HKSN 2024 di Pringsewu
Ini Dia Potensi Besar Lampung di Akhir Tahun yang Masih Terabaikan
Geger, Wawan Ditemukan Tidak Bernyawa di Rumahnya Sendiri
Manuskrip Kuno Tiuh Tuha Margakaya Diserahkan Kepada Lembaga Kearsipan Pringsewu
Pj.Gubernur Samsudin Lakukan Peletakkan Batu Pertama Pembangunan Masjid Baiturrasyid Pringsewu
Disambut Meriah, Pj. Gubernur Samsudin Bermain Bersama Anak-Anak PAUD Pringsewu

Berita Terkait

Minggu, 22 Desember 2024 - 16:14 WIB

Pj. Gubernur Samsudin Hadiri Penutupan Rakernas II Pengurus Besar Mathla’ul Anwar

Sabtu, 21 Desember 2024 - 16:46 WIB

Pj. Gubernur Samsudin Buka Kegiatan Up Grading Keluarga Besar Jaringan Sekolah Islam Terpadu Wilayah Lampung

Sabtu, 21 Desember 2024 - 10:19 WIB

Pj Gubernur Lampung Membuka Kegiatan Pekan Keselamatan Jalan (PKJ) Tahun 2024

Jumat, 20 Desember 2024 - 15:02 WIB

Pj. Gubernur Lampung Serahkan DIPA dan TKD Tahun Anggaran 2025, Simbol Pelaksanaan APBN Pemerintahan Baru 

Rabu, 18 Desember 2024 - 21:56 WIB

Pj. Sekdaprov Buka Rakor Swasembada Pangan Provinsi Lampung

Rabu, 18 Desember 2024 - 20:38 WIB

Pastikan Kesiapan Siaga Nataru, PLN cek SPKLU di Jalur Mudik Sumsel-Lampung

Senin, 16 Desember 2024 - 22:07 WIB

Pj. Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Membuka Gelar Pengawasan Daerah Provinsi Lampung Tahun 2024

Senin, 16 Desember 2024 - 22:01 WIB

Pemprov Lampung Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi dan Percepatan RTRW-RDTR

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Kepala Pusdiklatda Lampung Tutup KML Angkatan IV 2024

Sabtu, 21 Des 2024 - 21:55 WIB

Foto: Istimewa

Lampung Selatan

Pembangunan Masjid Al Hijrah Kotabaru Siap Dilanjutkan

Sabtu, 21 Des 2024 - 15:07 WIB