Lampung Timur (Netizenku.com): Laskar Merah Putih (LMP) Markas Cabang Lampung Timur di bawah komando Amir Faisol bersama dengan jajaran pengurus dan anggota menyerahkan bantuan kepada korban bencana Tsunami yang ada di Kabupaten Lampung Selatan, Minggu (6/1)
Adapun bantuan yang di berikan yaitu barang Sembako, pakaian dan alat tulis anak sekolah serta tikar maupun perlengkan cuci mandi.
Ketua LMP Markas Cabang Lampung Timur, Amir Faisol menyampaikan, bahwa bantuan yang disampaikan merupakan hasil penggalangan dana yang dilakukan oleh LMP selama sepekan terakhir yang di laksanakan oleh Markas Anak Cabang Kecamatan di kabupaten Lampung Timur.
“Kita bersyukur, dengan pengalangan dana yang dilakukan oleh semua kawan-kawan yang ada di Markas Anak Cabang Kecamatan di kabupaten Lampung Timur, hari ini dapat kita salurkan kepada saudara kita yang ada di Lampung Selatan. Kita tahu bersama bahwa banyak saudara kita yang jadi korban tsunami beberapa waktu lalu membutuhkan bantuan kita semua. Mudah-mudahan saudara kita yang jadi korban atau terdampak musibah bencana Tsunami pada waktu yang lalu dapat segera pulih kembali,” kata dia
Untuk memulihkan penderitaan yang dialami pengunsi, tentu butuh dukungan dan perhatian dari berbagai pihak. “Kepada para saudara kita yang terkena musibah ini adalah merupakan suatu kewajiban bagi kita untuk dapat saling tolong menolong antar sesama. Mudah-mudahan apa yang kita sampaikan pada saat ini dapat meringankan beban saudara-saudara kita yang jadi korban tsunami yang ada di Lamsel,\” ungkapnya. (Nainggolan)