67 Pejabat Eselon IV Lamtim Ikuti Diklat Kepegawaian

Redaksi

Rabu, 1 Agustus 2018 - 21:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Timur (Netizenku): Pemerintah Kabupaten Lampung Timur, melalui Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Lamtim menyelenggarakan sosialisasi analisa kebutuhan diklat, di Aula bawah Sekertariat Pemkab Lamtim, Rabu (1/8).

Acara tersebut dihadiri 67 orang pejabat eselon IV yang membidangi kepegawaian yang berasal dari dinas, badan, bagian dan kecamatan se- Kabupaten Lampung Timur serta Marsono, ahli peneliti utama Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia sebagai narasumber.

Baca Juga  Alokasi LPG Lamtim Jauh dari Kebutuhan

Kepala BKPPD Lamtim, M. Noer Alsyarif
mengatakan, bahwa tujuan analisa kebutuhan diklat ini sendiri adalah untuk menemukan indikator kebutuhan pelatihan, sehingga program kediklatan yang dilaksanakan nantinya menghasilkan aparatur yang kompeten dalam melaksanakan setiap fungsi kerja pada bidang, sub bidang dan sub-sub bidang urusan pemerintahan yang menjadi tanggungjawabnya.

Sementara itu, ahli peneliti utama Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia, Marsono mengatakan, bahwa analisa kebutuhan diklat adalah langkah awal dalam proses siklus yang memberikan kontribusi untuk pelatihan dan strategi pendidikan ASN dan merupakan suatu sistem yang integral, agar tujuan tercapai dan menghasilkan ASN yang berkualitas, efektif dan efisien.

Baca Juga  Format Astim Demo Bansos 2018 Lamtim

Dapat didefinisikan bahwa analisa kebutuhan diklat sebagai serangkaian kegiatan sistematik dan teratur untuk mendapatkan dan menggunakan informasi sebagai dasar perbaikan efisiensi dan efektivitas program kediklatan.

\”Dengan analisa kebutuhan diklat, kita dapat mengenali masalah pelaksanaan program, melahirkan koreksi atau perbaikan pelaksanaan program, mengukur pencapaian target perubahan program kediklatan yang diharapkan,\” ungkapnya. (Nainggolan)

Berita Terkait

Anggota DPR RI Irham Jafar Tinjau UPPO di Bandar Agung
Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela Gelar Acara Meriah untuk Masyarakat
Kelompok MAMITE Masih Jadi Momok Inflasi di Lampung
Warung Sehat Inovasi Kimia Farma dan BUMDes Lamtim
Arinal: Sinergi Pemerintah-Masyarakat Alpukat Siger Giri Mulyo Berbuah Manis
SIEJ Simpul Lampung-Balai TNWK Gelar Diskusi Perlindungan Gajah Sumatera
Dewan Dakwah Siap Bangun Perkampungan Keluarga Yatim
OJK Gelar Inklusi Keuangan Syariah di Lampung Timur
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 30 Januari 2025 - 22:39 WIB

Tim Penyidik Kejari Geledah Kantor dan Kediaman Sekda Pringsewu

Kamis, 30 Januari 2025 - 22:30 WIB

Jaga Stabilitas Pemerintahan, Ini Poin Penting Marindo Pasca Sekda Diciduk

Kamis, 30 Januari 2025 - 16:09 WIB

Sekda Pringsewu Tersangka Korupsi Dana Hibah LPTQ Tahun 2022

Rabu, 29 Januari 2025 - 18:44 WIB

Polisi Siaga, Amankan Libur Panjang Warga Pringsewu

Jumat, 24 Januari 2025 - 19:07 WIB

Tinjau Lokasi Terdampak Banjir di Ambarawa, Pj Bupati Pringsewu Serahkan Bantuan

Jumat, 24 Januari 2025 - 19:03 WIB

Dua Pelaku Penipuan dan Penggelapan Mobil Rental Ditangkap

Kamis, 23 Januari 2025 - 14:26 WIB

Warga Pringsewu Jadi Korban Penipuan Jalur Khusus PNS BRIN

Kamis, 23 Januari 2025 - 14:23 WIB

Pasca Banjir, Pj Bupati Pringsewu Instruksikan Jajaran Pemda Tetap Siaga

Berita Terbaru

Bandarlampung

Pj. Gubernur Lampung Minta Pengecer Segera Jual Kembali LPG 3 Kg

Rabu, 5 Feb 2025 - 22:08 WIB

Tulang Bawang Barat

Firsada Bangga Produk Lokal Tubaba Tampil di Ajang INACRAFT 2025

Rabu, 5 Feb 2025 - 20:57 WIB