230 Warga Binaan dan 170 Petugas LP Rajabasa Dirapid Antigen

Redaksi

Senin, 24 Mei 2021 - 13:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dinas Kesehatan Kota Bandarlampung  melakukan pemeriksaan rapid test antigen bagi petugas dan warga binaan LP Kelas IA Rajabasa Kota Bandarlampung, Senin (24/5). Foto: Netizenku.com

Dinas Kesehatan Kota Bandarlampung melakukan pemeriksaan rapid test antigen bagi petugas dan warga binaan LP Kelas IA Rajabasa Kota Bandarlampung, Senin (24/5). Foto: Netizenku.com

Bandarlampung (Netizenku.com): Sedikitnya 400 warga binaan dan pegawai di Lembaga Pemasyarakatan (LP) Kelas IA Rajabasa Kota Bandarlampung menjalani pemeriksaan rapid test antigen usai 88 warga binaan dan 3 petugas LP dinyatakan terpapar Covid-19, Senin (24/5).

Baca Juga: Warga Binaan Lapas Rajabasa Terpapar Covid-19

\”Kita mendapatkan 400 rapid test antigen dari Dinas Kesehatan Kota Bandarlampung. Dari 400, sebanyak 170 untuk petugas, sisanya untuk narapidana,\” kata Kepala LP Rajabasa, Maizar.

Dia menjelaskan 88 warga binaan dan 3 petugas LP yang terkonfirmasi Positif Covid-19 memiliki gejala ringan dan OTG (Orang Tanpa Gejala). Pihak LP memberikan vitamin, air jahe, dan bubur untuk asupan gizi.

Baca Juga  Anggota Pramuka Diharapkan Bantu Warga Terdampak Bencana

\”Sampai saat ini belum ada gejala berat, umumnya OTG dan gejala ringan seperti batuk, pilek, dan demam,\” ujar dia.

Maizar berharap tidak terjadi lonjakan kasus Covid-19 di LP Rajabasa, namun sebagai langkah antisipasi pihaknya telah menyiapkan blok untuk isolasi mandiri dan pemindahan warga binaan apabila ditemukan adanya warga binaan dengan gejala berat.

\”Antisipasinya yang sehat kita pindahkan dulu ke Way Hui. Misalkan ada yang sesak nafas yang harus penanganan khusus ya kita bawa ke luar dengan pengawalan,\” ujar dia.

Baca Juga  PA GMNI Lampung Gelar Baksos

Pihak LP Rajabasa menyiapkan Blok B dan C untuk tempat evakuasi warga binaan yang sehat. Sementara Blok B2 disiapkan untuk ruang isolasi mandiri penderita Covid-19.

\”Kalau ruang isolasi kita punya tapi untuk 6 orang di Poliklinik. Ini 88 orang tentu kita harus ambil kebijakan lain. Makanya kita kosongkan blok yang sehat untuk ditempati kawan-kawan yang sakit,\” kata dia.

Warga binaan yang menjalani isolasi, lanjut Maizar, akan dipantau perkembangan kondisinya. Hasil pemeriksaan non reaktif akan diisolasi selama 10 hari sementara yang positif Covid-19 14 hari. \”Nanti kita lihat perkembangannya,\” tutup dia.

Baca Juga  Disdukcapil Jemput Bola Rekam e-KTP Warga Binaan Lapas Rajabasa

LP Kelas IA Rajabasa Kota Bandarlampung merupakan Salah satu Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan di Wilayah Provinsi Lampung, yang berfungsi sebagai Lembaga Pemasyarakatan.

Menempati areal seluas 48.050 m2 LP Kelas IA Rajabasa terletak di Jalan Pramuka Nomor 12 A, RT 21/RW-, Rajabasa Pemuka, Rajabasa, Kota Bandarlampung.

Data Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjen PAS) Kementerian Hukum dan HAM pertanggal 24 Mei 2021, LP Rajabasa dihuni 1.014 Tahanan dan Narapidana dengan kapasitas 620 orang. Sehingga LP Rajabasa mengalami kelebihan kapasitas sebesar 64 persen. (Josua)

Berita Terkait

Kontribusi Nyata Energi, PGE Ulubelu Bak Pahlawan Tak Terlihat
Jelang Arus Mudik, Mendagri Soroti Kondisi Jalan di Lampung, Perbaiki!
Pemred Club Hadir Bukan Karena Latah
Gubernur Lampung Hadiri Sertijab Kepala BPK Perwakilan Lampung, Tekankan Sinergi dan Tata Kelola Keuangan
Gubernur Rahmat Mirzani Djausal Dorong Sinergi Jaga Stabilitas Ekonomi di Provinsi Lampung
PAN Kembali Bantu Korban Banjir Bandar Lampung
Pemkab Pesawaran-Pemkot Balam Rakor Bersama Bahas Pengendalian Banjir
Layanan Penukaran Uang, BI Imbau Masyarakat Biasakan Transaksi Nontunai

Berita Terkait

Rabu, 5 Maret 2025 - 20:15 WIB

PAN Kembali Bantu Korban Banjir Bandar Lampung

Sabtu, 1 Maret 2025 - 00:19 WIB

Irham Jafar: 4 Pilar Kebangsaan Penting untuk Melawan Pergeseran Nilai

Jumat, 28 Februari 2025 - 23:25 WIB

Ada yang Beda pada Program Makan Bergizi Gratis Selama Ramadhan

Selasa, 25 Februari 2025 - 09:26 WIB

PSU Pilkada Pesawaran di Tengah Keterbatasan Anggaran, Ini Solusi dari Pak Sam

Senin, 24 Februari 2025 - 16:54 WIB

Sengketa Pilkada Pesawaran Berakhir, MK Putuskan Ini!!!

Jumat, 21 Februari 2025 - 10:31 WIB

Komite TKIT Fitrah Insani 2 Bagikan Sembako Hasil Tabungan Bank Sampah

Rabu, 22 Januari 2025 - 18:36 WIB

PAN Terus Pantau Banjir Bandar Lampung

Selasa, 21 Januari 2025 - 20:08 WIB

PAN Kembali Kunjungi Korban Banjir

Berita Terbaru

Pesawaran

AMPP Mantapkan Barisan Jelang Aksi Damai Selamatkan Demokrasi

Minggu, 16 Mar 2025 - 08:47 WIB

Foto bersama PT Pertamina Geothermal Energy (PGE) Ulubelu menggelar media gathering bertema

Bandarlampung

Kontribusi Nyata Energi, PGE Ulubelu Bak Pahlawan Tak Terlihat

Sabtu, 15 Mar 2025 - 20:09 WIB

Tulang Bawang Barat

Kapolres Tubaba Buka Bersama Awak Media

Jumat, 14 Mar 2025 - 14:04 WIB

E-Paper

Lentera Swara Lampung | 118 | Jumat, 14 Maret 2025

Kamis, 13 Mar 2025 - 23:38 WIB