Tiga Ketua Parpol Pengusung Amin di Pesawaran Segera Bentuk Tim Pemenangan

Redaksi

Senin, 2 Oktober 2023 - 19:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pesawaran (Netizenku.com): Berbarengannya Pileg dan Pilpres tahun 2024 tidak menutup kemungkinan para calon anggota legislatif yang ikut maju lebih mementingkan kemenangan diri sendiri dari pada kemenangan calon presiden, meskipun partai yang diusung merupakan Parpol koalisi pengusung pasangan Capres dan Cawapresnya.

Pernyataan ini diungkapkan Sekretaris DPC PKB Aminudin, saat mengelar rapat koodinasi
pembentukan struktur tim pemenangan
bersama tiga Parpol pengusung pasangan Capres dan Cawapres Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar di Kantor DPD Partai NasDem Kabupaten Pesawaran, Senin (2/10/2023).

“Tiga Parpol ini harus segera membentuk struktur sampai dengan tim kecil dari tingkat kabupaten, kecamatan dan desa. Karena ini kali pertama Pileg bareng dengan Pilpres. Walaupun instruksi pusat belum ada, namun harus kita siapkan dengan matang. Karena tidak menutup kemungkinan, calon anggota legislatif lebih mementingkan kemenangan diri sendiri. Karenanya butuh formula khusus, agar Caleg itu bisa bekerja untuk pribadi dan kemenangan calon presiden,” ucap Aminudin.

Baca Juga  Puluhan Anggota Dewan Pesawaran Enggan Dengarkan Pidato Kenegaraan

Sementara itu Ketua DPD Partai NasDem Pesawaran M Nasir mengatakan, pembentukan struktur tim pemenangan pasangan Capres Amin harus dilaksanakan segera.

“Pembentukan tim harus gerak cepat, soalnya tinggal 4 bulan lagi, dan juga pemenangan pilpres harus dipetakan dengan tepat.Dulu sewaktu saya di partai lama, dalam memenangkan Jokowi, di Kecamatan Tegineneng, Negerikaton, Gedongtatan serta Wayratai bisa tergambar jelas, namun agak berjuang keras di Kecamatan Kedondong dan lainnya,” kata dia.

Baca Juga  KPU: Pelajar & Mahasiswa Ikut Menentukan Pilkada Berkualitas

Menurut M Nasir, moment Pilpres kali ini berbeda, selain pasangan calonnya baru, juga berbarengan dengan Pemilihan Anggota Legislatif, sehingga, butuh tenaga ekstra dan pikiran serta pemetaan yang tepat untuk memenangkan calon.

“Harus ada kiat-kiat dan strategi dalam memenangkan Pileg serta pasangan Capres Amin, terlebih daerah pemilihan tiga (Tegineneng),” kata dia.

Apa lagi diketahui tiga ketua parpol pengusung pasangan Capres Amin yakni, M Nasir (NasDem), Zulkarnaen (PKB), Yudi Handoko (PKS), merupakan calon legislatif di Dapil yang sama (Tegineneng).

Baca Juga  Undang Tokoh Pemuda, Dewi Nadi Tanamkan Norma Pancasila

“Jangan sampai di Dapil kami ini kalah, bisa dicopot kami bertiga ini, karena bisa saja, masyarakat memilih dan mendukung Caleg namun berbeda pilihan di Pilpres, sosok kita inilah yang harus jadi penentu,” kata dia.

Dalam rapat yang dihadiri oleh pengurus ke tiga parpol serta anggota DPRD Kabupaten Pesawaran itu diketahui, dalam waktu satu minggu ke depan, struktur serta posko pemenangan pasangan Capres Amin harus segera terbentuk. Di mana masing-masing menempatkan minimal tiga kadernya dalam mengisi struktur tim pemenangannya. (Soheh/Len)

Berita Terkait

Warga Melintasi Sungai Tanpa Jembatan, Ini Penjelasan Dinas PUPR Pesawaran
Bawaslu Provinsi Lampung Untuk Pemilihan Serentak Tahun 2024
FMPB Pesawaran Endus Dugaan Korupsi BKAD
Rangkaian HUT Pesawaran ke-17, Masyarakat Bersholawat Bersama
Sejumlah Aparat Desa Pesawaran Keluhkan Gaji yang Belum Dibayar
DPRD Pesawaran Paripurna Persetujuan Raperda APBD Perubahan 2024
Perdana, Caleg Gerindra Terduga Pelaku Aniaya Dipanggil Polres Pesawaran
PKB Lampung Resmi Dukung Rahmat Mirzani Djausal sebagai Calon Gubernur

Berita Terkait

Jumat, 26 Juli 2024 - 15:03 WIB

Pemprov Lampung Lelang Ulang Empat JPTP

Jumat, 26 Juli 2024 - 14:36 WIB

Olahraga Adalah Kunci Pj Gubernur Samsudin Bugar Layani Masyarakat

Jumat, 26 Juli 2024 - 09:48 WIB

Meski Warga NU Nyalon di Pilkada, Tak Semerta NU Lampung Berpolitik

Kamis, 25 Juli 2024 - 16:23 WIB

Baru Pertengahan Semester, PMHP DKP Lampung Capai Target Retribusi 97 Persen

Kamis, 25 Juli 2024 - 11:54 WIB

Disdikbud Lampung Siap Implementasikan Penghapusan Jurusan IPA dan IPS di SMA

Kamis, 25 Juli 2024 - 11:16 WIB

Hingga Triwulan Kedua, PMHP DKP Lampung Sertifikasi 3 Produk Perikanan 

Rabu, 24 Juli 2024 - 18:19 WIB

Pj Gubernur Lampung Ajak Generasi Muda Bangga Berbahasa Lampung

Rabu, 24 Juli 2024 - 17:59 WIB

Bahasa Lampung Terancam Punah, Pj Gubernur Lampung Paparkan Program Pelestariannya

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Haderiansyah Hadiri HUT ke-17 IPeKB Tingkat Provinsi Lampung

Jumat, 26 Jul 2024 - 21:09 WIB

Tiga dosen Fakultas Kebidanan Poltekkes Tanjungkarang, berfoto bersama dengan Sekretaris Dinkes Tubaba, Kader Posyandu, dan guru PAUD di Kecamatan Tulangbawang Udik. (Arie/NK)

Tulang Bawang Barat

Dosen Kebidanan Poltekkes Tanjungkarang Pengabdian Masyarakat di Tubaba

Jumat, 26 Jul 2024 - 19:42 WIB

Ratusan siswa YP Unila antusias ikuti kegiatan Telkomsel, program edukasi bertemakan Grow Digital Education By.U yang diperuntukkan bagi siswa khususnya kelas XI dan XII. (Ist/NK)

Bandarlampung

Telkomsel Hadirkan Program Edukasi Grow Digital Education By.U

Jumat, 26 Jul 2024 - 17:13 WIB

Pj Gubernur Lampung ketika selesai menyeka keringat seusai bermain tenis lapangan. (Foto: Luki)

Lampung

Pemprov Lampung Lelang Ulang Empat JPTP

Jumat, 26 Jul 2024 - 15:03 WIB