PPI Gelar Lomba PBB Variasi

Redaksi

Selasa, 11 Desember 2018 - 13:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pesisir Barat (Netizenku.com): Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Purna Paskibraka Indonesiaa (PPI) ke- 29, PPI Kabupaten Pesisir Barat (Pesibar) menggelar lomba Peraturan Baris Berbaris (PBB) variasi tingkat SD, SLTP, SLTA se-Pesibar, di Lapangan Labuhan Jukung, Pekon Kampung Jawa, Kecamatan Pesisir Tengah, Selasa (11/12).

Kegiatan pembukaan Lomba PBB Variasi tersebut dibuka Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Masyarakat, N Lingga Kesuma, serta dihadiri oleh seluruh kepala OPD dilingkungan Pemkab Pesibar.

Disampaikan Ketua Pelaksana sekaligus pimpinan PPI Kabupaten Pesibar, Suryadi dalam laporannya bahwa kegiatan lomba PBB Variasi tingkat pelajar tersebut merupakan dalam rangka menyambut HUT PPI ke-29 Tahun 2018 Kabupaten Pesibar.

\”Lomba PBB yang digelar merupakan untuk kedua kalinya dilaksanakan di Kabupaten Pesibar. Sebelumnya pada tahun 2017 kegiatan yang sama diselenggarakan. Kedepannya lomba PBB yang digelar oleh PPI akan menjadi agenda tahun atau rutin dilaksanakan oleh PPI Pesibar, \” jelas Suryadi yang juga merupakan Kepala Bagian Protokol, Sekretariat Pemkab Pesibar tersebut.

Peserta yang mengikuti kegiatan perlombaan PBB Variasi tingkat Kabupaten tersebut sebanyak 35 regu dari tingkat SD, SMP dan SLTA perwakilan dari Kabupaten Pesibar. Dengan melibatkan dewan juri dari TNI, Polri serta PPI Pesibar.

Baca Juga  Parosil Sebut Liburkan Sekolah Belum Tepat

\” Dan allhamdulilah kini PPI Pesibar telah memiliki sekretariat dengan hak milik PPI yakni berada di Pekon Rawas, Kecamatan Pesisir Tengah,\”ungkapnya.

Sementara sambutan Bupati Pesibar Agus Istiqlal yang disampaikan melalui Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, N Lingga Kesuma, bahwa untuk terwujudnya visi dan misi Pesibat kedepan pihaknya menyambut baik langkah yang dilaksanakan oleh PPI Pesibar dengan harapan kegiatan semacam ini dapat menanamkan semangat dan kecintaan kaum muda terhadap rasa patriotisme dan nasionalisme dikalangan para siswa dan siswi serta dilingkungan pendidikan pada umumnya.

Baca Juga  LIPA Kemenkes Lakukan Proses Akreditasi RSUDAU Lambar

\” Kegiatan lomba ini dilaksanakan dengan tujuan untuk menanamkan kreativitas dan keterampilan dalam peraturan baris berbaris kepada para siswa/siswi guna menumbuh kebangsaan dan menanamkan disiplin kepada para siswa/siswi dan generasi pemuda dan pemudi,\” jelas Lingga.

Selanjutnya, kedisiplinan dan kreativitas merupakan dua karakter yang harus dimiliki oleh pemuda-pemudi indonesia untuk memajukan dan mengembangkan bangsa.

\” Untuk itulah kita sejak dini mulai menanamkan jiwa-jiwa patriotisme salah satunya, dengan melakukan kegiatan-kegiatan positif seperti yang kita laksanakan pada hari ini,\” terang Lingga.(agus)

Berita Terkait

Dua Tokoh Ambil Formulir Pendaftaran Calon Kepala Daerah di PDI Perjuangan
Warga Tembelang Temukan Jejak Harimau Sumatera Kelilingi Kandang Sapi
PS Siliwangi-TP Sriwijaya Dukung Mukhlis Basri Maju Pilgub Lampung
48 Siswa SMA Negeri 1 Liwa Lolos SNBP
Tribal Bandarlampung Jelajahi Jalur Trajang Lambar, Ini Rutenya
Edi Novial-Mad Hasnurin, Sepakat Nyawa Manusia Lebih Berharga dari Harimau
Teror Harimau di Suoh, MB Minta Penanganan Cepat
Bambang Kusmanto Kantongi Suara Terbanyak Dapil Lambar 1

Berita Terkait

Rabu, 17 April 2024 - 20:41 WIB

Pj Bupati Tubaba Ziarah ke Makam para Raja

Rabu, 17 April 2024 - 14:25 WIB

Pj Bupati Tubaba Tinjau Kesiapan Pelayanan Puskemas

Rabu, 3 April 2024 - 14:54 WIB

Trend Positif, Tubaba Komitmen Tingkatkan Capaian Pembangunan

Selasa, 2 April 2024 - 18:27 WIB

Pj Bupati Tubaba Safari Ramadan di Masjid Al-Muttaqin Gunung Terang

Jumat, 29 Maret 2024 - 21:14 WIB

Kwarcab Pramuka Tubaba Gelar Ceramah Ramadan dan Buka Bersama

Kamis, 28 Maret 2024 - 16:28 WIB

Tubaba Akan Beri Bantuan Unggas Untuk Keluarga Beresiko Stunting

Kamis, 28 Maret 2024 - 14:10 WIB

Pemkab Tubaba Siap Salurkan THR Kepada 3256 Penerima

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:56 WIB

DPRD Tubaba akan Hearing Terkait LKPJ Bupati Terhadap APBD 2023

Berita Terbaru

Ilustrasi THR. Foto: Ist.

Lampung

Disnaker Lampung Catat 13 Pengaduan Ikhwal THR

Jumat, 19 Apr 2024 - 19:59 WIB