Pesta Narkoba, Tiga Warga Pesibar Diciduk Polisi

Redaksi

Rabu, 6 Februari 2019 - 15:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Liwa  (Netizenku.com): Sedang asyik pesta sabu, tiga warga Pesisir Barat diamankan Satuan Reserse Narkoba (Satres Narkoba) Polres Lampung Barat, dari TKP Dusun Karya Bhakti Pekon Marang Kecamatan Pesisir Selatan, sekitar Pukul 15.30 Wib.

Ketiga tersangka yang diamankan tersebut, yakni Suroto (34), Widiyanto  (29) keduanya warga Dusun Karya Sakti Pekon Marang dan Anjar Permana  (27) warga Pekon Pagar Bukit Kecamatan Bengkunat Pesisir Barat.

Kapolres Lampung Barat AKBP Doni Wahyudi, SIK melalui Kasat Narkoba Iptu Junaidi, membenarkan adanya tiga orang pelaku yang ditangkap saat pesta narkoba di wilayah hukum Polres Lambar.

Baca Juga  Pemimpin Pemerintah dan Adat di Lampung Barat Akan Sambut Ketua DPD RI

\”Iya, Sat Reserse Narkoba Polres Lampung Barat berhasil mengamankan tiga tersangka yang diduga menyalahgunakan narkoba jenis sabu,\” kata Kasat, Rabu (6/2).

Penangkapan para tersangka kata Junaidi, berkat laporan warga bahwa di TKP sedang ada pesta narkoba, dan setelah dilakukan penyelidikan anggota, sekitar Pukul 15.30 WIB tersangka Suroto dan Widiyanto dari rumah Surotadi Dusun Karya Bhakti Pekon Marang Kecamatan Pesisir Selatan.

Baca Juga  Lambar Dinobatkan Sebagai Kabupaten Terinovatif Dalam IGA Award 2020

\”Berdasarkan keterangan kedua tersangka, Suroto dan Wiyadi barang haram tersebut di dapat dari Anjar Permana, dan dalam waktu singkat tersangka ketiga diamankan tidak jauh dari lokasi pengamanan dua tersangka pertama,\” jelas Junaidi.

Menurut Kasat Reserse Narkoba Junaidi, saat ini ketiga tersangka dan barang bukti berupa,
satu buah plastik klip yang didalamnya berisi Narkotika jenis sabu, seperangkat alat hisap sabu yang terbuat dari botol minuman Sprite Warna Hijau, dua buah pipa kaca (pirex), dua buah korek api gas, satu buah potongan cotton bud yang dilapisi kertas timah rokok, satu buah potongan jarum, satu unit handphone merek Samsung warna putih, satu unit handphone Merek XIOMI Redmi 5 warna hitam.

Baca Juga  Satgas TMMD Tanam Ribuan Pohon Hijaukan BNS

\”Untuk pengembangan lebih lanjut dan dalam rangka pengembangan, ketiga tersangka dan barang bukti sudah diamankan di Mapolres Lampung Barat,\” tandas Junaidi.  (Iwan)

Berita Terkait

Merdeka dari Bau Busuk, DLH Lambar Pindahkan TPS di Kompleks Pemkab
Pimda 272 Tapak Suci Putra Muhammadiyah Lambar Gelar UKT
KPU Lambar Tetapkan Parosil-Mad Hasnurin Bupati-Wakil Bupati Terpilih
DLH Lambar Bebal, Instruksi Pj Bupati Tangani Sampah Tak Diindahkan
TPS Sampah Jalur Dua Perkantoran Pemkab Lambar jadi Atensi Serius Bambang
Selamat, Indrayani Dilantik Sebagai Kepala Biro Hukum SDM dan Humas BPJPH RI
Pj Bupati Lambar Apresiasi Kegigihan Mukhlis Basri Ubah Status Jalan
Mukhlis Basri Minta Percepatan Peningkatan Status Jalan Penghubung Lambar-Oku Selatan

Berita Terkait

Sabtu, 15 Februari 2025 - 22:18 WIB

Pj. Gubernur Lampung Buka Turnamen Tenis “Quarterspin Tournament”

Jumat, 14 Februari 2025 - 23:38 WIB

Dinas Kominfotik Provinsi Lampung Jalin Kerja Sama Dengan Kejaksaan Tinggi Lampung, Perkuat Tata Kelola Pemerintahan

Jumat, 14 Februari 2025 - 23:36 WIB

Menjelang Akhir Masa Jabatan, Pj. Gubernur Lampung Samsudin Sampaikan Pesan Kepada Sejumlah ASN dilingkungan Pemerintah Provinsi Lampung

Kamis, 13 Februari 2025 - 23:43 WIB

Pj. Gubernur Samsudin Pamitan Ke Masyarakat Lampung

Kamis, 13 Februari 2025 - 23:41 WIB

Pj. Gubernur Lampung Sambut Kunjungan Kerja Komisi II DPR RI, Evaluasi Penyelenggaraan Pilkada Serentak di Provinsi Lampung

Kamis, 13 Februari 2025 - 23:35 WIB

Penjabat Gubernur Lampung Hadiri Pembinaan Mental Spiritual Anggota Satuan Polisi Pamong Praja

Rabu, 12 Februari 2025 - 22:22 WIB

Pemerintah Provinsi Lampung Dorong Aksi Komunitas untuk Iklim, Targetkan Penurunan Emisi Gas Rumah Kaca

Rabu, 12 Februari 2025 - 22:19 WIB

Lampung Menuju 10 Besar Nasional Dalam Prestasi Pendidikan, Pj. Gubernur Samsudin Tekankan Transformasi Pendidikan

Berita Terbaru

Bandarlampung

Pj. Gubernur Lampung Buka Turnamen Tenis “Quarterspin Tournament”

Sabtu, 15 Feb 2025 - 22:18 WIB

Bandarlampung

Pj. Gubernur Samsudin Pamitan Ke Masyarakat Lampung

Kamis, 13 Feb 2025 - 23:43 WIB