Pemilu Sukses, Mad Hasnurin Apresiasi Penyelenggara Serta TNI Polri

Redaksi

Rabu, 8 Mei 2019 - 17:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Liwa  (Netizenku.com): Proses panjang Pemilu serentak 17 April 2019, berjalan aman, damai dan sukses di Lampung Barat, bahkan semua tahapan sudah dilalui tanpa ada kendala yang berarti.

Aman dan damainya di Lampung Barat melalui semua tahapan Pemilu, dari masa kampanye, hari pencoblosan dan rapat pleno rekapitulasi hasil suara, walaupun berjalan alot dan panjang, tetapi semua pihak mampu menyelesaikannya tanpa perselisihan.

Wakil Bupati Lampung Barat, Mad Hasnurin, tidak hanya memberikan apresiasi kepada penyelenggara (KPU dan Bawaslu) dan peserta. Tetapi kerja keras Polri dan TNI dalam menjaga dan mengawal seluruh tahapan merupakan faktor penting.

\”Terima kasih kepada Kapolres Lampung Barat, AKBP Doni Wahyudi, S.Ik dan Dandim 0422 Lampung Barat Letkol, Kav Adri Nurcahyo, beserta seluruh jajaran. Karena tidak hanya memberikan rasa aman bagi masyarakat dalam menggunakan hak pilihnya, tetapi ikut serta membantu penyelenggara dalam melakukan distribusi logistik terutama menuju daerah terisolir. Serta telah melakukan pengawalan sehingga Pemilu di Lampung Barat berjalan aman dan kondusif,\” kata Mad Hasnurin, Rabu  (8/5).

Baca Juga  Parosil Terus Evaluasi Kepala OPD, Apakah Akan Ada Rolling?

Berlangsungnya Pemilu dengan damai dan kondusif kata Mad Hasnurin, tentu berkat kedewasaan masyarakat dalam menyikapi perbedaan pilihan. Mulai saat ini semua proses sudah selesai, masyarakat yang terkotak-kotak karena beda pilihan harus merajut kembali tali silaturahmi.

\”Tentu diantara kita ada yang berbeda pilihan, tetapi pesta sudah berakhir, saatnya kita rajut kembali silaturahmi dan persaudaraan, siapapun yang menang itulah pilihan rakyat. Semoga akan membawa Lampung Barat lebih maju lagi kedepan,\” harapnya.

Baca Juga  APBD Lambar Dukung Dana Kelurahan

Sementara Ketua Pengurus Cabang Nahlatul Ulama (PCNU) Lampung Barat, M Danang Hari Suseno, mengucapkan syukur, karena Pemilu di Lampung Barat, selain berlangsung aman dan kondusif dibawah pengawalan TNI dan Polri, juga tidak ada korban jiwa, baik dari penyelenggara dan petugas keamanan.

\”Di wilayah lain, kita ketahui ratusan saudara kita, dari penyelenggara dan petugas keamanan, harus kehilangan nyawa untuk menyukseskan Pemilu, tetapi kita harus bersyukur, Pemilu di Lampung Barat berjalan aman dan damai dibawah kawalan TNI dan Polri, dan tidak ada saudara kita yang menjadi korban dan harus kehilangan nyawa,\” kata Danang

Baca Juga  Angka Kasus Covid-19 Lambar Tembus 1004 Orang

Apresiasi juga diberikan tokoh masyarakat setempat, Anton Cabara Ma\’as, kepada seluruh pihak yang telah berbuat terbaik untuk suksesnya pesta demokrasi di Lampung Barat.

\”Penyelenggara, Peserta, TNI dan Polri serta masyarakat sudah memberikan yang terbaik untuk suksesnya pesta demokrasi, terbukti di Lampung Barat tidak ada korban jiwa, tidak ada Pemungutan Suara Ulang  (PSU), tidak ada penghitungan suara ulang, dan tidak ada keributan antar kelompok pendukung, itu artinya semua pihak bekerja dengan baik,\” ujar Anton. (Iwan)

Berita Terkait

PELANTIKAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI LAMPUNG BARAT
Parosil Pastikan Keresahan Penggarap Lahan TNBBS Tidak Terjadi
Polemik Petani Garap Hutan Kawasan, Mukhlis Basri Sayangkan Arogansi Aparat
Parosil Akui Retreat di Magelang Sangat Bermanfaat
Merdeka dari Bau Busuk, DLH Lambar Pindahkan TPS di Kompleks Pemkab
Pimda 272 Tapak Suci Putra Muhammadiyah Lambar Gelar UKT
KPU Lambar Tetapkan Parosil-Mad Hasnurin Bupati-Wakil Bupati Terpilih
DLH Lambar Bebal, Instruksi Pj Bupati Tangani Sampah Tak Diindahkan

Berita Terkait

Minggu, 23 Maret 2025 - 00:48 WIB

Gubernur Mirza “Titip” 3 Poin pada Pemred Club

Kamis, 20 Maret 2025 - 21:56 WIB

Purnama Wulan Sari Mirza Terpilih Jadi Ketua PMI Lampung

Kamis, 20 Maret 2025 - 17:34 WIB

Berbagi Bahagia Bersama BRI Group, RO Bandarlampung Salurkan 1.680 Paket Sembako

Kamis, 20 Maret 2025 - 16:09 WIB

BPJS Kesehatan Komitmen Akses Layanan JKN Tetap Buka Selama Libur Lebaran

Kamis, 20 Maret 2025 - 01:31 WIB

Catat! Ini Produsen dan Penyalur Minyakita Terdaftar di Lampung

Kamis, 20 Maret 2025 - 01:18 WIB

Banyak yang Nakal Kemendag Kumpulkan Pengemas Minyakita, Bagaimana di Lampung?

Rabu, 19 Maret 2025 - 21:46 WIB

KPU Lampung: Uji Publik Calon Pengganti PSU Pesawaran Berlangsung Hanya Sampai Besok!

Rabu, 19 Maret 2025 - 20:18 WIB

Pasar Murah Jelang Idul Fitri, PLN UID Lampung Siapkan 1000 Paket Sembako

Berita Terbaru

Diskusi bersama Bung Mirza di masa kampanye. (foto: dok pribadi)

Celoteh

Kebohongan Resmi dan Keterangan Palsu

Senin, 24 Mar 2025 - 05:01 WIB

Gubernur Mirza didampingi Kepala BPKAD Marindo Kurniawan dan Koordinator Pemred Club, Herman Batin Mangku, saat berbuka bersama di hotel Akar, Sabtu (22/3/2025).

Lampung

Gubernur Mirza “Titip” 3 Poin pada Pemred Club

Minggu, 23 Mar 2025 - 00:48 WIB

Paket berisi kepala babi dikirim ke wartawan Tempo. (foto: dok tvtempo)

Nasional

Kepala Babi Teror Jurnalis Tempo

Jumat, 21 Mar 2025 - 00:16 WIB