Liwa (Netizenku.com): Bupati dan wakil bupati Lampung Barat, Parosil Mabsus dan Mad Hasnurin, mengunjungi langsung empat warga Pemangku Kunyaiyan Pekon Tapak Siring, Kecamatan Sukau yang tiga hari lalu rumahnya rata dengan tanah akibat kebakaran.
Kehadiran Bupati dan Wakil Bupati Lampung Barat tersebut, selain menyerahkan berbagai bantuan, juga diharapkan dapat meringankan beban keluarga yang baru saja tertimpa musibah.
\”Bantuan ini nilainya memang tidak seberapa, tetapi ini sebagai bentuk perhatian pemerintah daerah terhadap warganya yang sedang tertimpa musibah, dan semoga seluruh keluarga korban diberikan ketabahan,\” kata Parosil, Selasa (21/5).
Parosil, mengatakan rasa duka yang sangat mendalam terhadap bencana kebakaran yang menimpa warganya. Tetapi kata dia, musibah tersebut kehendak Allah SWT, jadi harus diterima dengan ikhlas dan tabah.
\”Musibah ini kehendak Allah, jadi kita harus ikhlas dan tabah menghadapinya, dan mudah-mudahan ada hikmah terbaik dibalik musibah yang menimpa saat ini,\” harapnya.
Seperti di ketahui, Minggu (19/5), yang diduga akibat korsleting listrik, empat rumah warga Pekon Tapak Siring, Sukau, masing-masing milik Kausar, Mat Hotua, Din Ayu dan Rasim, rata dengan tanah setelah dilalap si jago merah sekitar satu jam. (Iwan)