Lampung Butuh 13.515.937 Dosis Vaksin Covid-19

Redaksi

Jumat, 23 Juli 2021 - 21:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sumber: Kementerian Kesehatan RI

Sumber: Kementerian Kesehatan RI

Bandarlampung (Netizenku.com): Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Reihana, menyampaikan Lampung mengalami kekurangan vaksin Covid-19.

Reihana mengatakan sasaran penerima vaksin Covid-19 di Lampung sebanyak 6.645.226 orang.

“Dimana kita ketahui satu orang itu harus mendapatkan dua kali vaksinasi dan ada 10% nanti untuk tambahannya jika belum terdaftar. Jadi dosis yang kita perlukan untuk vaksinasi di Provinsi Lampung ini sejumlah 14.619.497 dosis,” kata Reihana dalam video konferensi persnya, Jumat (23/7).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Namun sampai saat ini, lanjut dia, Lampung baru mendapatkan distribusi dropping vaksin dari Kementerian Kesehatan berjumlah 1.103.560 dosis.

Baca Juga  Jadi Calo KTP, 4 Pegawai Disdukcapil Disanksi Herman HN

“Dalam arti kekurangan vaksin di Provinsi Lampung ini sejumlah 13.515.937 dosis,” ujar dia.

Reihana menjelaskan jajaran dinas kesehatan melakukan vaksinasi sesuai dengan jumlah vaksin yang diterima dari Kementerian Kesehatan RI.

“Jadi dengan sasaran kita sekitar 14 juta, kita baru menerima satu juta dosis vaksin. Masih banyak sekali kekurangan kita,” kata dia.

Lampung Butuh 13.515.937 Dosis Vaksin Covid-19
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Reihana, dalam video konferensi pers, Jumat (23/7). Foto: Netizenku.com

Untuk mempercepat capaian vaksinasi di Lampung, gubernur mengirimkan surat kepada Menteri Koordinator Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN), dan Menteri Koordinator Maritim dan Investasi, meminta percepatan dropping vaksin dari pusat agar jajaran dinas kesehatan, baik kabupaten/kota, provinsi, bisa bekerja lebih maksimal dengan dosis yang dikirimkan.

Baca Juga  Berikut SD/SMP yang Menggelar Simulasi PTM Terbatas di Bandarlampung

“Tentu saja kita berharap secara bertahap bisa memenuhi target kita sejumlah 6 juta orang tersebut. Bagi masyarakat harap sabar menunggu sambil mematuhi protokol kesehatan dan menjalankan dengan ketat,” kata dia.

Reihana turut mengapresiasi pelaksanaan vaksinasi yang dilakukan TNI/Polri. Terlebih layanan mobil vaksinasi keliling Polda Lampung yang diluncurkan pada Rabu, 21 Juli 2021 di Lapangan Saburai, Enggal.

“Mobil vaksinasi keliling yang bisa menjangkau akses ke tempat vaksinasi yang sulit bagi lansia atau yang sakit, dan tidak sempat datang ke tempat vaksinasi,” ujar dia.

Baca Juga  Cek Titer Antibodi Paska Vaksinasi Covid-19 Belum Dianjurkan

Baca Juga: Balitbangkes Temukan Varian Delta Tersebar di Lampung

Namun meski di tengah keterbatasan vaksin Covid-19 bagi masyarakat Lampung, Reihana berharap secara pribadi dan sebagai Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, agar kabupaten/kota ikut membantu warga non domisili setempat dalam mendapatkan vaksin Covid-19.

“Provinsi Lampung juga bagian dari NKRI, jika ada e-KTP yang tidak berdomisili di tempat yang didatangi vaksinasi, mohon dibantu diberikan vaksinnya karena kita semua adalah rakyat Indonesia bersatu dalam NKRI,” pungkas dia. (Josua)

Berita Terkait

Kanwil Kemenkumham Lampung Peringati Hari Kekayaan Intelektual Sedunia 2024
NasDem Niat Gandengkan Eva Dwiana-Fauzan Sibron
Dinas PU Klaim Telah Perbaiki 80 Ruas Jalan di Balam
Tak Hanya PDI-P, Eva Bakal Ikuti Penjaringan Parpol Lain
Rekrutmen PPK, Bawaslu Beri Catatan untuk KPU Balam
YKWS: Banjir di Balam Bukan Semerta Bencana Alam
Libur Lebaran, Lonjakan Wisata Balam Capai 30 Persen
Tak Hanya Citra Garden, Pengembang Perumahan Diminta Proaktif

Berita Terkait

Jumat, 26 April 2024 - 14:47 WIB

Kanwil Kemenkumham Lampung Peringati Hari Kekayaan Intelektual Sedunia 2024

Kamis, 25 April 2024 - 19:32 WIB

NasDem Niat Gandengkan Eva Dwiana-Fauzan Sibron

Rabu, 24 April 2024 - 19:18 WIB

Tak Hanya PDI-P, Eva Bakal Ikuti Penjaringan Parpol Lain

Selasa, 23 April 2024 - 20:42 WIB

Rekrutmen PPK, Bawaslu Beri Catatan untuk KPU Balam

Kamis, 18 April 2024 - 21:32 WIB

YKWS: Banjir di Balam Bukan Semerta Bencana Alam

Kamis, 18 April 2024 - 20:38 WIB

Libur Lebaran, Lonjakan Wisata Balam Capai 30 Persen

Rabu, 17 April 2024 - 20:56 WIB

Tak Hanya Citra Garden, Pengembang Perumahan Diminta Proaktif

Rabu, 17 April 2024 - 20:22 WIB

Soal Banjir, Dewan Nilai Pemkot Balam bak Pemadam Kebakaran

Berita Terbaru

Foto: Ist

Bandarlampung

NasDem Niat Gandengkan Eva Dwiana-Fauzan Sibron

Kamis, 25 Apr 2024 - 19:32 WIB

Pringsewu

Warga Lamtim Kembali Ditangkap Karena Gelapkan Sepeda Motor

Kamis, 25 Apr 2024 - 17:46 WIB

Metro

Metro Raih Peringkat Terbaik 9 Hasil EPPD 2024 Kemendagri

Kamis, 25 Apr 2024 - 17:00 WIB