Lambar Serius Lestarikan Budaya Nyambai dan Ngekhanting

Redaksi

Selasa, 18 Desember 2018 - 21:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Barat (Netizenku.com) : Masyarakat Kelurahan Waymengaku Balikbukit Lampung Barat, mendapat suguhan spesial malam ini (18/12), kalau saat ini budaya nyambai sudah hampir punah, malam menjelang resepsi pernikahan Ridho dan Desi digelar budaya nyambai.

Musanip, salah satu guru nyambai di Lampung Barat, mengakui atas permintaan tuan rumah Rusman Efendi, malam ini di gelar budaya asli Lampung Barat, yakni nyambai.

\”Alhamdulillah, respon masyarakat sangat baik, terbukti malam ini ada 12 group nyambai yang tampil, dan memberikan hiburan bagi masyarakat,\” kata Musanip, Selasa  (18/12).

Baca Juga  Ketua Granat Tolak Keras Usulan Anggota DPR RI Fraksi PKS

Dijelaskan Musanip, nyambai tersebut biasa di gelar malam sebelum hari resepsi atau pesta, sementara pada malam setelah resepsi atau pesta, namanya sudah berbeda yakni \”ngekhanting\”.

\”Kalau malam ini namanya nyambai, dimana peserta yang tampil menari sambil berbalas pantun, sementara kalau kita laksanakan besok malam, namanya sudah \”Ngekhanting,\” jelasnya.

Sekarang kata dia, sesuai dengan petunjuk bupati, masyarakat Lampung Barat harus menghidupkan kembali adat budaya yang hampir punah, dan ternyata antusias masyarakat sangat tinggi, dan terbukti yang tampil malam ini 12 kelompok.

Baca Juga  Pastikan Kondisi Aman, Polsek Bengkunat Susuri Garis Pantai Betuah

\”Sekarang sudah hampir tiap pekon, kembali menghidupkan budaya nyambai dan ngekhanting, malam ini saja yang tampil, datang dari beberapa pekon di wilayah kecamatan Balikbukit, Lumbok Seminggu bahkan ada dua group dari Ranau Sumatera Selatan,\” ujarnya.

Untuk budaya nyambai, kata Musanip, Lampung Barat masih yang terbaik, terbukti pada lomba tingkat provinsi Lampung Barat meraih predikat terbaik satu.

Baca Juga  Persaingan Parosil-Mad Hasnurin Memanas, Ada Apa?

\”Untuk Provinsi Lampung, kita masih yang terbaik, pasalnya pada lomba tingkat provinsi saya sendiri yang meraih terbaik satu,\” kata dia. (Iwan)

Berita Terkait

Merdeka dari Bau Busuk, DLH Lambar Pindahkan TPS di Kompleks Pemkab
Pimda 272 Tapak Suci Putra Muhammadiyah Lambar Gelar UKT
KPU Lambar Tetapkan Parosil-Mad Hasnurin Bupati-Wakil Bupati Terpilih
DLH Lambar Bebal, Instruksi Pj Bupati Tangani Sampah Tak Diindahkan
TPS Sampah Jalur Dua Perkantoran Pemkab Lambar jadi Atensi Serius Bambang
Selamat, Indrayani Dilantik Sebagai Kepala Biro Hukum SDM dan Humas BPJPH RI
Pj Bupati Lambar Apresiasi Kegigihan Mukhlis Basri Ubah Status Jalan
Mukhlis Basri Minta Percepatan Peningkatan Status Jalan Penghubung Lambar-Oku Selatan

Berita Terkait

Kamis, 6 Februari 2025 - 13:52 WIB

Dorong Pertumbuhan Ekonomi dan Konektivitas, Pj. Gubernur Samsudin Resmikan Rute Penerbangan Way Kanan – Jakarta

Rabu, 18 Januari 2023 - 18:19 WIB

Mahasiswa KKN Unila Edukasi Warga Pakuanratu Manfaatkan Perkarangan

Senin, 27 Desember 2021 - 17:57 WIB

Cuaca Buruk Diprakirakan Melanda Pergantian Tahun

Kamis, 30 Juli 2020 - 10:12 WIB

EVP Divre IV: Peresmian Bangunan Baru Stasiun Waytuba Buka Ekonomi Masyarakat

Jumat, 17 Juli 2020 - 20:59 WIB

Arinal Tebar Bibit Ikan di Sungai Tiuh Negara Batin

Kamis, 19 September 2019 - 05:01 WIB

Rail Clinic PT KAI Divre IV Baksos di Negeri Agung

Jumat, 26 Juli 2019 - 16:26 WIB

Warga Bantaran Rel Blambangan Pagar Nikmati Rail Clinic

Kamis, 7 Februari 2019 - 13:54 WIB

3.414 Keluarga di Blambangan Umpu Terima Bantuan PKH

Berita Terbaru