Heri Gunawan-Polres Lambar Fasilitasi Vaksinasi 300 Warga

Redaksi

Senin, 30 Agustus 2021 - 18:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Liwa (Netizenku.com): Ketua Fraksi Partai Demokrat DPRD Lampung Barat, Heri Gunawan, bersama Polres setempat memfasilitasi vaksinasi 300 warga Pekon Padang Cahya, Kecamatan Balikbukit dan sekitarnya, Senin (30/8).

Dikatakan Heri, kegiatan tersebut dalam rangka menyambut antusias masyarakat untuk vaksin virus Covid-19, maka dirinya bersama Polres mengadakan vaksinasi di rumah pribadinya di Pekon Padang Cahya.

“Selama ini banyak masyarakat yang minta untuk vaksin, tetapi vaksin saat ini terbatas, tetapi Alhamdulillah hari ini dengan di didukung kawan-kawan dari Polres Lampung Barat dan vaksinator Puskesmas Liwa kegiatan vaksinasi tersebut dapat kita lakukan,” kata dia.

Menurut Heri, pada kegiatan yang dihadiri oleh seluruh Babinkamtibmas se-Balikbukit, pihaknya baru mendapatkan kuota 300 dosis, untuk itu diharapkan bagi masyarakat yang belum kebagian hari ini untuk bersabar.

“Antusias masyarakat untuk di vaksin sangat tinggi, tetapi vaksinnya kan terbatas, dan mudah-mudahan kita di masa yang akan datang dapat memfasilitasi kembali,” kata Heri, seraya berharap masyarakat untuk melakukan vaksin di mana ada pelayanan yang dilakukan oleh pemerintah.

Baca Juga  Nukman Apresiasi SMA Negeri 1 Liwa, Beri Dua Tiket Umroh

Heri berharap, baik masyarakat yang sudah vaksin maupun belum untuk tetap taat menjalankan protokol kesehatan, apalagi saat ini penyebaran virus asal Wuhan tersebut masih sangat tinggi, termasuk di Lampung Barat.

“Walaupun kita sudah divaksin tidak jadi jaminan untuk tidak terserang Covid-19, tetapi dengan vaksin akan meningkat kekebalan tubuh, maka saya mengajak seluruh masyarakat untuk tetap taat menjalankan protokol kesehatan,” harap Heri yang mendampingi Peratin Padang Cahya, Darmawan, yang divaksin pertama. (Iwan/len)

Berita Terkait

Nukman Apresiasi SMA Negeri 1 Liwa, Beri Dua Tiket Umroh
Dua Tokoh Ambil Formulir Pendaftaran Calon Kepala Daerah di PDI Perjuangan
Warga Tembelang Temukan Jejak Harimau Sumatera Kelilingi Kandang Sapi
PS Siliwangi-TP Sriwijaya Dukung Mukhlis Basri Maju Pilgub Lampung
48 Siswa SMA Negeri 1 Liwa Lolos SNBP
Tribal Bandarlampung Jelajahi Jalur Trajang Lambar, Ini Rutenya
Edi Novial-Mad Hasnurin, Sepakat Nyawa Manusia Lebih Berharga dari Harimau
Teror Harimau di Suoh, MB Minta Penanganan Cepat

Berita Terkait

Kamis, 25 April 2024 - 17:46 WIB

Warga Lamtim Kembali Ditangkap Karena Gelapkan Sepeda Motor

Kamis, 25 April 2024 - 17:26 WIB

Kejari Pringsewu Tetapkan WJS Tersangka Korupsi Penyimpangan BPHTB Waris

Senin, 22 April 2024 - 17:16 WIB

Ambulans dan Sepeda Motor Terlibat Kecelakaan di Jalinbar Pringsewu

Kamis, 18 April 2024 - 12:39 WIB

Baru Menghirup Udara bebas, Residivis Curanmor Kembali Ditangkap Polisi

Selasa, 2 April 2024 - 17:57 WIB

DPRD Rapat Paripurna Istimewa HUT Ke-15 Kabupaten Pringsewu

Senin, 1 April 2024 - 19:24 WIB

Pemkab Pringsewu Gelar Gerakan Pangan Murah Serentak 2024

Senin, 1 April 2024 - 09:20 WIB

Pemkab Pringsewu Adakan Gerakan Serentak Menanam Cabai

Kamis, 28 Maret 2024 - 14:05 WIB

Pj Bupati Pringsewu Panen Perdana Padi Organik Teknologi BBM

Berita Terbaru

Pringsewu

Warga Lamtim Kembali Ditangkap Karena Gelapkan Sepeda Motor

Kamis, 25 Apr 2024 - 17:46 WIB

Metro

Metro Raih Peringkat Terbaik 9 Hasil EPPD 2024 Kemendagri

Kamis, 25 Apr 2024 - 17:00 WIB

Jalan Perintis E di Kelurahan Waydadi Baru, Sukarame, Bandarlampung usai diguyur hujan deras. Foto: Arsip/Agis

Bandarlampung

Dinas PU Klaim Telah Perbaiki 80 Ruas Jalan di Balam

Kamis, 25 Apr 2024 - 16:33 WIB

Tanggamus

Tiga Terdakwa Pidana Pemilu Tanggamus Divonis 8 Bulan

Kamis, 25 Apr 2024 - 00:54 WIB