Hebat, Lampung Barat akan Terima 3 Penghargaan Sekaligus

Liwa  (Netizenku.com): Pemerintah Kabupaten Lampung Barat, akan menerima tiga penghargaan tingkat nasional sekaligus, pada 29 April mendatang, yakni Bupati Parosil Mabsus sebagai pembina BUMD Terbaik, serta Perusahaan Daerah Air Mimum(PDAM) Limau Kunci dan Bank Syariah Lampung Barat akan menerima penghargaan TOP Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) 2019.

Direktur PDAM Limau Kunci, Pistorik, mengatakan, penilaian TOP BUMD dilakukan oleh TopBusiness bekerjasama dengan Asia Business Research Center, secara independen, melalui berbagai tahapan seleksi, serta prosentase langsung di hadapan dewan juri.

Baca Juga  Hari Bhayangkara ke-76, Polres Lambar Gelar Bansos dan Baksos

\”Alhamdulillah PDAM Limau Kunci, mempertahankan penghargaan TOP BUMD yang juga diraih Tahun 2018, dan berdasarkan SK serta undangan dari panitia pada 2019 PDAM Limau Kunci kembali terpilih dan akan menerima penghargaan pada 29 April mendatang,\” kata Pistorik, Rabu (24/4).

Dijelaskan Pistorik, penghargaan TOP BUMD tersebut terlebih dahulu diseleksi dari 1.149 BUMD terbaik di Indonesia, dan terpilih 200 BUMD sebagai nominasi penerima penghargaan. Setelah melalui penjurian yang ketat, PDAM Limau Kunci dan Bank Syariah Lampung Barat ditetapkan sebagai pemenang.

Baca Juga  FMIPA Unila Dukung GLD Lampung Barat

\”Penghargaan yang di raih PDAM Limau  Kunci dua tahun berturut-berturut, bukan hanya sebatas kebanggaan bagi kita, tetapi sebagai pemicu perbaikan kinerja terutama dalam pelayanan kepada konsumen,\” kata Pistorik seraya mengatakan penghargaan tersebut didedikasikan untuk konsumen PDAM Limau Kunci.

Penghargaan tersebut kata Pistorik, tidak terlepas dari dukungan pemerintah kabupaten terutama komitmen Bupati terhadap pengembangan PDAM Limau Kunci, maka berdasarkan keputusan dewan juri, Bupati menerima penghargaan sebagai pembina BUMD terbaik 2019.

Baca Juga  Dua Pendekar Pencak Silat Lambar ikut Kompetisi Cabor PSP

\”Atas prestasi dua BUMD di Lampung Barat meraih penghargaan TOP BUMD 2018 dan 2019, berdasarkan penilaian dewan juri tidak terlepas dari dukungan pak bupati, maka kepada bupati Parosil Mabsus diberikan penghargaan sebagai pembina BUMD terbaik Tahun 2019,\” jelas Pistorik.

  • Penghargaan tersebut akan diterima langsung pada acara puncak yang dipusatkan di Hotel Sultan DKI Jakarta, yang akan dihadiri Mendagri Tjachyo Kumolo, Ketua DPD RI  Oesman Sapta Odang. (Iwan)

Komentar