Dua Anggota DPRD Tubaba Ucap Sumpah PAW

Redaksi

Selasa, 4 Desember 2018 - 16:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tulangbawang Barat (Netizenku.com): Ketua DPRD Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) Busroni, mengambil sumpah dua anggota dewan pengganti antar waktu (PAW) masa jabatan 2014-2019 dalam rapat paripurna istimewa di ruang rapat utama gedung DPRD, di Tiyuh Panaragan Kecamatan Tulangbawang Tengah, Selasa (4/12).

Kedua anggota PAW tersebut yakni Akhmad Wahyudiono asal Partai Keadilan Sejahtera (PKS) daerah pemilihan IV menggantikan Sudarmi yang kini mencalonkan kembali menjadi dewan melalui Partai PDIP. Dan Suparno asal Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) daerah pemilihan III menggantikan Supeno yang kini mencalonkan kembali menjadi dewan melalui Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Baca Juga  Sekda Tubaba Pimpin Rakor Seluruh SKPD dan Camat

Ketua DPRD Tubaba Busroni mengatakan, pengambilan sumpah/janji dua anggota DPRD PAW tersebut berdasarkan keputusan Gubernur Lampung Nomor : G/535/B.01/HK/2018 tanggal 14 Nopember 2018 dan Nomor : G/534/B.01/HK/2018 tanggal 19 Nopember 2018 tentang peresmian pengangkatan pengganti antar waktu anggota DPRD Kabupaten Tulang Bawang Barat masa jabatan 2014-2019.

Sementara, Bupati Tubaba Umar Ahmad SP, mengatakan pemkab merasa bangga atas kehadiran dua anggota DPRD ini, “Karena kami yakin hal ini akan membawa kebaikan bagi kita bersama, terutama dalam rangka peningkatan tugas-tugas legislasi daerah, serta memperkuat hubungan kemitraan antara jajaran eksekutif dan legislatif di daerah ini, guna lebih memajukan masyarakat dan daerah,\” kata dia.

Baca Juga  Pisah Sambut Kapolres Tubaba Berlangsung Haru

Umar berharap, keduanya dapat mencurahkan segenap tenaga dan fikirannya dalam memperkuat kinerja jajaran DPRD Tubaba sekaligus juga mampu menjadi salah satu pilar untuk mewujudkan pembangunan yang makin demokratis dan aspiratif di bumi Ragem Sai Mangi Wawai.

\”Saya ucapkan terima kasih sekaligus penghargaan yang sangat tinggi Hi Supeno dan Sudarmi yang mulai hari ini telah mengakhiri pengabdiannya sebagai anggota DPRD Tubaba. kami pun tetap berharap kiranya keduanya akan tetap mencurahkan tenaga dan fikiran untuk kemajuan kabupaten ini dalam fungsi, kedudukan, serta medan tugas yang baru,\” pungkasnya.(arie)

Berita Terkait

Firsada Bangga Produk Lokal Tubaba Tampil di Ajang INACRAFT 2025
Pj Sekda: Era Digital Menuntut Pemda Transparansi Berbagai Bidang
Firsada Lantik Perana Putra Sebagai Pj Sekda Tubaba
Laga Perubahan, NasDem Tubaba Raih Prestasi Membanggakan
Pemkab Tubaba Terima Bentor dan Kontainer Sampah dari CSR Bank Lampung
Ketua DPRD-Pj Sekda Tubaba Tinjau dan Beri Bantuan Korban Banjir
NoNa Ajak Semua Elemen Majukan dan Sejahterakan Masyarakat Tubaba
Dinas PUPR Tubaba Tinjau Titik Lokasi Banjir

Berita Terkait

Kamis, 6 Februari 2025 - 13:52 WIB

Dorong Pertumbuhan Ekonomi dan Konektivitas, Pj. Gubernur Samsudin Resmikan Rute Penerbangan Way Kanan – Jakarta

Rabu, 18 Januari 2023 - 18:19 WIB

Mahasiswa KKN Unila Edukasi Warga Pakuanratu Manfaatkan Perkarangan

Senin, 27 Desember 2021 - 17:57 WIB

Cuaca Buruk Diprakirakan Melanda Pergantian Tahun

Kamis, 30 Juli 2020 - 10:12 WIB

EVP Divre IV: Peresmian Bangunan Baru Stasiun Waytuba Buka Ekonomi Masyarakat

Jumat, 17 Juli 2020 - 20:59 WIB

Arinal Tebar Bibit Ikan di Sungai Tiuh Negara Batin

Kamis, 19 September 2019 - 05:01 WIB

Rail Clinic PT KAI Divre IV Baksos di Negeri Agung

Jumat, 26 Juli 2019 - 16:26 WIB

Warga Bantaran Rel Blambangan Pagar Nikmati Rail Clinic

Kamis, 7 Februari 2019 - 13:54 WIB

3.414 Keluarga di Blambangan Umpu Terima Bantuan PKH

Berita Terbaru