Disdukcapil Tampil Beda dengan Masuk 2 Hari Lebih Awal
Bandarlampung (Netizenku.com): Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Bandarlampung akan membuka pelayanan 2 hari lebi awal dari jadwal masuk cuti bersama Hari Raya Idul Fitri.
Kepala Disdukcapil Kota Bandarlampung, A Zainuddin mengatakan, keputusan itu sengaja diambil agar masyarakat tak terhambat dalam mengurus administrasi kependudukan. Seperti pelayanan perekaman dan pencetakan E-KTP karena terbentur libur cuti bersama lebaran.
\”kita ikuti cuti bersama, tapi kita masuk lebi awal 2 hari sebelum masuk cuti bersama. kalau cuti bersama kan masuknya tanggal 21 Juni hari Kamis, jadi kami masuknya tanggal 19 Juni hari Selasa,\” ujar Zainuddin saat dihubungi pada Selasa (5/6).
Menurut dia, dalam memberikan pelayanan yang maksimal, pihaknya juga akan menerapkan kerja lembur untuk meyelesaikan pencetakan E-KTP bagi masyarakat yang sudah melakukan perekaman.
\”Kita cuma masuknya saja yang lebih awal, kalau awal cutinya kita ikut sesuai dengan aturan. Tapi sebelumnya kita akan lembur meyelesaikan pencetakan E-KTP bagi warga yang sudah melakukan perekaman,\” katanya.
Diketahui, cuti bersama Aparatur Sipil Negara (ASN) dimulai sejak tanggal 11 Juni hingga 20 Juni mendatang.(Agis)