Dishut Lampung Imbau Masyarakat Tidak Lakukan Perburuan Liar

Luki Pratama

Selasa, 18 Juni 2024 - 18:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Dinas Kehutanan (Dishut) Provinsi Lampung, Yanyan Ruchyansyah, ketika diwawancarai. Foto: Luki.

Kepala Dinas Kehutanan (Dishut) Provinsi Lampung, Yanyan Ruchyansyah, ketika diwawancarai. Foto: Luki.

Bandarlampung (Netizenku.com): Kepala Dinas Kehutanan (Dishut) Provinsi Lampung, Yanyan Ruchyansyah, meminta masyarakat Provinsi Sai Bumi Ruwa Jurai tidak melakukan perburuan terhadap satwa liar.

Hal tersebut menurutnya untuk menjaga keseimbangan keanekaragaman hayati di wilayah tersebut.

“Menjaga keseimbangan ekosistem, keanekaragaman hayati, dan mencegah punahnya satwa liar ini menjadi tanggung jawab kita bersama,” kata dia ketika diwawancarai awak media, Selasa (18/6).

Yanyan menegaskan pentingnya peran masyarakat dalam upaya pelestarian ini dan berharap masyarakat tidak melakukan perburuan terhadap satwa liar jenis apapun.

Baca Juga  Budhi Candrawathi Sosialisasikan Pembinaan Ideologi Pancasila di Daerah Pemilihannya

“Kami berharap masyarakat tidak melakukan perburuan terhadap satwa liar jenis apapun. Dan kami akan lakukan peningkatan kepedulian masyarakat terhadap hutan melalui berbagai kegiatan, sehingga mereka tidak hanya memanfaatkan, tetapi juga berperan menjaga,” ucapnya.

Lebih lanjut, Yanyan menjelaskan bahwa Dishut tengah melakukan pembinaan dan sosialisasi kepada masyarakat melalui kelompok tani hutan binaan untuk meningkatkan kesadaran dalam mencegah perburuan satwa liar yang dilindungi.

Baca Juga  Gubernur Sumbar Jajaki Kerjasama Pemenuhan Daging Sapi Lampung

“Petani hutan binaan ini bertugas membantu kami menjaga hutan dan satwa. Tindakan pencegahan perburuan liar hingga menghalau pembalakan hutan dilakukan oleh mereka dengan pendamping kami, sembari melakukan rehabilitasi hutan,” katanya.

Ia juga menyoroti penemuan satwa liar yang dilindungi, seperti Kucing Emas, di dekat pemukiman warga di Kabupaten Pesawaran. Ia mengimbau masyarakat untuk tidak memburu satwa tersebut, melainkan menggiringnya kembali ke kawasan hutan.

Baca Juga  Ketersedian Obat PMK Ternak di Lampung Kurang, Wagub: Segera Dikoordinasikan

“Jika bertemu satwa liar jenis apapun, sebaiknya waspada dan lebih baik menghindar. Dan kalau bisa, secara bersama-sama melakukan penggiringan satwa liar tersebut kembali ke dalam kawasan hutan,” harapnya.

Yanyan berharap dengan meningkatnya kesadaran masyarakat untuk tidak melakukan perburuan liar, ekosistem di kawasan hutan dapat tetap terjaga.

“Edukasi untuk melestarikan hutan beserta satwa liar akan terus dilakukan, sebab ini tanggung jawab kita bersama,” pungkasnya. (Luki) 

Berita Terkait

Ekonomi Lampung Berpacu di Sisa Waktu
AWG Biro Lampung Kibarkan Bendera Indonesia Palestina di Selat Sunda
IPM Provinsi Lampung 2024 Sebesar 73,13 Tumbuh Terjaga 0,65-0,69 Poin
Ombudsman Vonis Pelayanan Publik Lampung Kualitas Sedang
Belasan Pj Kepala Daerah akan Diganti, Menyasar ke Lampung?
Oking Ganda Miharja: Wakil Tuhan Kok Korupsi
Prabowo = Arinal?
Arinal Menolak Jadi Raja Tega

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 15:41 WIB

Kejari Tanggamus Musnahkan Barang Bukti yang Telah Inkracht

Senin, 18 November 2024 - 11:57 WIB

KPU Tanggamus Helat Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada

Sabtu, 16 November 2024 - 17:49 WIB

Cabup Saleh Asnawi Kukuhkan 2.800 Tim Jalan Lurus Perubahan di Tiga Kecamatan

Sabtu, 16 November 2024 - 17:11 WIB

Kasatreskrim: Transaksi Judol Togel di Wonosobo Capai Rp25 Jutaan/Bulan

Sabtu, 16 November 2024 - 16:43 WIB

Gerak Cepat, Polres Tanggamus Berantas Judi Online

Jumat, 15 November 2024 - 17:07 WIB

Ribuan Tim Pemenangan Jalan Lurus Perubahan Kotaagung Dikukuhkan

Kamis, 14 November 2024 - 21:28 WIB

Paslon 02 Kian Mantap Raih Kemenangan di Pilkada Tanggamus

Kamis, 14 November 2024 - 21:15 WIB

DPRD Tanggamus Paripurna Sumpah Janji PAW Heru Antori

Berita Terbaru

Penjabat bupati Lampung Barat, Nukman memimpin rakor DESK Pilkada di aula Pesagi, Kamis (21/11).

Lampung Barat

Jelang Pilkada, Nukman Pimpin Rakor DESK

Kamis, 21 Nov 2024 - 17:11 WIB