Bandarlampung (Netizenku.com): Penjabat Harian (PLH) Gubernur Lampung, Fahrizal Darminto, memimpin rapat perdana bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung setelah resmi menjabat posisi tersebut.
Dalam rapat yang dihadiri oleh seluruh satuan kerja perangkat daerah (SKPD), Fahrizal menekankan pentingnya konsistensi dalam pelaksanaan program kerja masing-masing satker.
“Jangan sampai semangat kerja mengendur. Masing-masing satker sudah memiliki program kerja sendiri-sendiri, dan itu harus dilaksanakan secara konsisten sesuai aturan,” tegasnya ketika diwawancarai usai memimpin rapat perdananya sebagai PLH Gubernur Lampung, Kamis (13/6).
Ia menekankan bahwa program-program kerja yang telah disusun harus tetap berjalan sesuai dengan rencana kerja yang telah ditetapkan.
“Target kerja kita harus tercapai dengan baik tanpa ada penurunan semangat. Semua sudah terprogram dengan baik, jadi kita harus menjalankannya sesuai rencana kerja kita,” ujarnya.
Fahrizal juga menegaskan bahwa kesinambungan pelaksanaan program-program tersebut sangat penting untuk memastikan pencapaian target-target yang telah ditetapkan.
Ia mengingatkan para pegawai dan pimpinan di tiap OPD untuk terus berkomitmen dan menjaga semangat kerja tinggi demi kemajuan Lampung. (Luki)