Cegah Korban Akibat Miras, DPRD Lamteng Minta Polisi Lakukan Razia

Redaksi

Rabu, 18 April 2018 - 10:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Tengah (Netizenku.com): DPRD Lampung Tengah (Lamteng), mengimbau pihak kepolisian dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) untuk merazia peredaran minuman keras (miras) di kabupaten tersebut.

Ketua Komisi I DPRD Lamteng, Firdaus Ali mengatakan, razia tersebut untuk mengantisipasi dini terjadinya korban meninggal dunia akibat miras, seperti yang terjadi di Jakarta dan Jawa Barat beberapa waktu lalu. \”Jangan sampai terjadi hal yang begitu di sini. Untuk itu, perlu diantisipasi dini dari kepolisian dan Satpol PP dengan melakukan razia,\” ujar Firdaus Ali, di ruang kerjanya, Rabu (18/4).

Baca Juga  Pengembangan OTT, KPK Bakal Periksa Kepala Satker Lain di Lamteng

Tak hanya itu, ia juga mengimbau aparat untuk memberikan sanksi hukum yang tegas kepada para penjual miras jika menyalahi peratuan daerah. \”Kita kan punya Perda Miras. Kalau melanggar ya harus dihukum sesuai peraturan yang ada,\” bebernya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Politisi Gerindra itu juga mengimbau kepada seluruh pengelola tempat hiburan malam yang beroperasi di Lamteng, supaya tutup total selama bulan Ramadhan nanti. \”Kita ingatkan dari sekarang, tidak boleh ada satu pun tempat hiburan malam yang buka saat Ramadhan nanti. Ini untuk menghormati orang yang sedang menjalani ibadah puasa,\” ingatnya.

Baca Juga  Pengembangan OTT, KPK Bakal Periksa Kepala Satker Lain di Lamteng

DPRD juga mengimbau masyarakat untuk bersama-sama menjaga ketertiban, keamanan dan tidak melanggar hukum. Karena suasana Lamteng yang saat ini damai dan tertib harus terus dipelihara semua pihak. (Sansurya)

Berita Terkait

Pengembangan OTT, KPK Bakal Periksa Kepala Satker Lain di Lamteng
Reses Hari Terakhir, Munir Salurkan PIP di Rumbia dan Kota Gajah
Reses Hari ke-5, Munir Abdul Haris Tegaskan Komitmen Bangun Desa
Hari Kedua Reses, Munir Bantu Siswa Kurang Mampu di Lamteng
Munir Serap Aspirasi Warga Anak Tuha
Surajaya Minta Generasi Penerus Bangsa Wajib Jaga Pancasila
Pemprov Lampung Luncurkan Program MBG di Lamteng: Dorong Peningkatkan SDM dan Ekonomi Desa
Anggota DPRD Lampung Ajak Perempuan Bangun Bangsa

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 15:55 WIB

Pengangkatan Petugas MBG Jadi Pegawai Negara, DPRD Lampung Soroti Nasib Guru Honorer

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:34 WIB

PKB Tetapkan Chusnunia sebagai Ketua DPW Lampung 2026–2031

Jumat, 23 Januari 2026 - 16:52 WIB

Pemprov Lampung Siapkan PKN Tingkat II 2026

Jumat, 23 Januari 2026 - 13:06 WIB

Kominfo dan PPPA Lampung Perkuat Sinergi PUSPAGA

Jumat, 23 Januari 2026 - 11:35 WIB

DPRD Lampung Dukung Rencana Pabrik Rokok HS di Lampung Timur

Kamis, 22 Januari 2026 - 18:59 WIB

HGU SGC Dicabut, Triga Lampung, Negara Harus Pastikan Tak Ada Kelebihan Lahan

Kamis, 22 Januari 2026 - 17:52 WIB

Yozi Rizal Minta Pemerintah Pusat Transparan soal Pencabutan HGU Anak Usaha SGC di Lampung

Kamis, 22 Januari 2026 - 17:41 WIB

Rokok Ilegal Marak, DPRD Lampung Dorong Penindakan Menyeluruh

Berita Terbaru

Lampung Selatan

Imigrasi Kalianda Gelar Syukuran Hari Bakti ke-76

Senin, 26 Jan 2026 - 18:48 WIB