Polres Pringsewu Gencarkan Percepatan Vaksinasi Covid-19

Redaksi

Senin, 6 Desember 2021 - 19:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pringsewu (Netizenku.com): Percepat capaian target vaksinasi di Kabupaten Pringsewu, Kapolres, AKBP Rio Cahyowidi, S.IK, M.IK, perintahkan seluruh bawahannya untuk masivkan kegiatan percepatan vaksinasi. Hal tersebut disampaikan Kapolres dalam apel yang berlangsung di Lapangan Apel Mapolres setempat pada Senin (6/12).

Selain itu Kapolres juga memerintahkan kepada jajarannya, untuk segera melakukan langkah-langkah agar target vaksinasi di Kabupaten Pringsewu segera tercapai. Salah satunya dengan melaksanakan koordinasi dengan pemerintah daerah, dan perangkat pekon yang warganya masih banyak yang belum mengikuti vaksinasi.

Baca Juga  Fauzi Ikuti Upacara Penutupan Sismenas dan Launching Buku Lemhannas

“Saya telah perintahkan kepada para pejabat di Polres Pringsewu, untuk melakukan langkah-langkah guna mempercepat pencapaian target vaksinasi,” ujarnya saat ditemui usai kegiatan apel.

Disampaikan Kapolres, sesuai data yang dihimpun, saat ini di Kabupaten Pringsewu masih terdapat kurang lebih 32 pekon yang warganya masih banyak yang belum mengikuti vaksinasi. Sehingga perlu dilakukan langkah-langkah bersama untuk menyadarkan warga, agar dapat segera mengikuti vaksinasi.

“Saat ini vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Pringsewu baru tercapai 59% dari target 70%. Sehingga sisa 11% tersebut diharapkan bisa selesai sebelum 22 Desember nanti,” ungkap AKBP Rio.

Baca Juga  Polres Pringsewu Launching KTN di Pekon Tanjung Dalam

Selain itu dengan munculnya varian baru Covid-19 jenis omicron, masyarakat diimbau untuk lebih meningkatkan kewaspadaan, dan membentengi diri dengan mengikuti vaksinasi dan disiplin menerapkan prokes.

“Kami harap seluruh masyarakat berperan aktif dalam upaya pemerintah menekan penyebaran Covid-19 ini, selain menjalankan protokol kesehatan dengan baik laksanakan juga vaksinasi Covid-19,” ujarnya.

Untuk itu, pihaknya mengajak semua masyarakat yang belum vaksin untuk mengikuti program vaksinasi Covid-19. Menurutnya, vaksin Covid-19 sangat dibutuhkan untuk mendorong terbentuknya kekebalan komunal. Sehingga apabila ketika terinfeksi pun, penderita akan mengalami gejala lebih ringan, dibandingkan jika tidak divaksin.

Baca Juga  Penuntut Umum Kejari Pringsewu Limpahkan Perkara Korupsi BPHTB Waris

“Seluruh vaksin yang dipakai di Indonesia adalah yang terbaik, dan sudah terbukti aman. Selain itu juga halal karena sudah mendapat rekomendasi dari Majelis Ulama Indonesia (MUI), jadi masyarakay jangan ragu untuk ikut vaksin,” tandasnya. (Rz/len)

Berita Terkait

Dua Spesialis Pembobol Apotek di Pringsewu Ditangkap
Kejari Pringsewu Perintahkan Penyidikan Dugaan Korupsi Dana Hibah LPTQ 2022
Kapolres Pringsewu Imbau ASN Hindari Korupsi dan Jaga Netralitas
Tinjau Kesiapan Pilkada 2024, Marindo Kunjungi KPU Kabupaten Pringsewu
Polres Pringsewu akan Gelar Festival Seni Budaya Kuda Kepang
Pj Bupati Pringsewu Tinjau Kesiapan Pilkada di Bawaslu
Polres Pringsewu Distribusikan Air Bersih untuk Warga Terdampak Kekeringan
Dukung UMKM, Sekretariat Pemda Pringsewu Gelar Apel dan Coffee Morning di Dekranasda

Berita Terkait

Jumat, 6 September 2024 - 13:13 WIB

Peduli Sesama, Polres Lamteng Berikan Bansos untuk Warga Membutuhkan

Senin, 2 September 2024 - 15:54 WIB

Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Hadiri HUT ke-66 Dusun Sriwaluyo II

Kamis, 22 Agustus 2024 - 20:35 WIB

OJK-Polda Lampung Edukasi Bhabinkamtibmas Bahaya Aktifitas Keuangan Ilegal

Jumat, 16 Agustus 2024 - 17:59 WIB

Musa Ahmad Kukuhkan 40 Anggota Paskibraka Lampung Tengah

Jumat, 16 Agustus 2024 - 17:38 WIB

Sambut Hari Jadi Polwan ke-76, Polres Lampung Tengah Gelar Bhakti Kesehatan

Kamis, 15 Agustus 2024 - 15:17 WIB

Kapolres Lampung Tengah Pimpin Lat Pra Ops Mantap Praja Krakatau 2024

Selasa, 23 Juli 2024 - 20:36 WIB

Operasi Patuh Krakatau 2024, Polres Lampung Tengah Gelar Sidang di Tempat

Kamis, 18 Juli 2024 - 15:06 WIB

Rusmandi Buka Visitasi Evaluasi Pelaksanaan Statistik Sektoral Lamteng

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Novianti-Ana Hadiri Pengajian Rutin PC Muslimat NU di Islamic Centre Tubaba

Sabtu, 7 Sep 2024 - 19:27 WIB

Lampung Tengah

Peduli Sesama, Polres Lamteng Berikan Bansos untuk Warga Membutuhkan

Jumat, 6 Sep 2024 - 13:13 WIB