Rp12 M Dikucurkan untuk Akses Jalan Pelabuhan Sebalang

Redaksi

Kamis, 7 Februari 2019 - 18:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandarlampung (Netizenku.com): Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung dan Pemkab Lampung Selatan serta Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) kelas I Panjang bahu membahu memajukan Pelabuhan Sebalang, Lampung Selatan. Saat ini, ketiga pihak tengah berupaya membangun akses jalan utama ke Pelabuhan.

Untuk tahun 2019 ini, Pemprov menganggarkan Rp.8 miliar dari APBD 2019, sedangkan Pemkab Lampung Selatan menganggarkan Rp.4 miliar untuk akses jalan yang sama.

Hal itu diungkapkan Asisten Ekonomi dan Pembangunan Sekda Provinsi Lampung, Taufik Hidayat saat memimpin rapat terkait peningkatan pembangunan jalan akses ke Pelabuhan Sebalang, di ruang rapat kerjanya, Kantor Gubernur Lampung, Kamis (7/2).

Baca Juga  Disdukcapil Balam Jamin Data Penduduk Aman Saat Pemilu

Menurut Taufik, Pelabuhan Sebalang yang berada di Tarahan, Kabupaten Lampung Selatan memiliki ruas jalan sepanjang 3,3 Km. Anggaran yang ada masih belum sesuai target. Meskipun begitu, pihak Pemprov Lampung, Pemkab Lamsel, dan juga Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) kelas I Panjang akan memaksimalkan kebutuhan utama pada pembangunan akses jalan di Pelabuhan Sebalang.

Pemprov Lampung rencananya tahun depan akan kembali melakukan pengganggaran mengingat Pelabuhan Sebalang memiliki dampak pada laju pertumbuhan ekonomi di Lampung.

Baca Juga  Disdukcapil dan DPMPTSP Bandarlampung Raih Predikat Pelayanan Prima

\”Karena pelabuhan ini adalah pelabuhan pengumpul besar, kemungkinan kendaraan-kendaraan berat akan keluar masuk, karena itu kita perlu menyesuaikan dengan kebutuhan desainnya termasuk juga lebarannya dan jenis perkerasan jalannya,\” katanya.

Taufik menyampaikan minimal lebar jalan di jalan akses masuk di Pelabuhan Sebalang yakni 7 meter dengan perkerasan jalan menggunakan rigid. Selain itu, perlu juga dibuat bangunan pelengkap seperti saluran air mengingat dari pihak Pemkab Lamsel menyebutkan daerah di Pelabuhan Sebalang rawan terkena banjir.

\”Mungkin dari pihak Pemkab Lamsel dalam mengamankan banjir yang terjadi mungkin dapat melakukan pelebaran saluran air atau mengalihkan sumber penyebab banjir tersebut atau dengan menggunakan kanal-kanal yang ada,\” ujarnya.

Baca Juga  Diikuti 40 Ribuan Orang, Banyak Warga Incar Doorprize HUT Balam ke-342

Untuk itu, Taufik menuturkan pekan depan, Pemprov Lampung bersama Pemkab Lamsel, dan juga Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) kelas I Panjang akan melakukan peninjauan di Lapangan untuk mengetahui detail permasalah yang ada dan juga melakukan pembagian tugas.

\”Terhadap pembagian pekerjaan nanti akan kita musyawarahkan dan untuk detailnya kita akan menginventarisir ke Lapangan bersama pada minggu depan,\” tandasnya. (*Aby)

Berita Terkait

Ramadan, BRI Regional Office Bandarlampung Berbagi Bahagia di Panti
Lampung Kejar Target Tak Ada Jalan Berlubang saat Lebaran
Satker Mitra Kerja Dilarang Berikan Gratifikasi ke Pegawai Kanwil DJPb Provinsi Lampung
Kontribusi Nyata Energi, PGE Ulubelu Bak Pahlawan Tak Terlihat
Jelang Arus Mudik, Mendagri Soroti Kondisi Jalan di Lampung, Perbaiki!
Pemred Club Hadir Bukan Karena Latah
Gubernur Lampung Hadiri Sertijab Kepala BPK Perwakilan Lampung, Tekankan Sinergi dan Tata Kelola Keuangan
Gubernur Rahmat Mirzani Djausal Dorong Sinergi Jaga Stabilitas Ekonomi di Provinsi Lampung

Berita Terkait

Selasa, 18 Maret 2025 - 06:52 WIB

Operasi Kejar Target Jalan Tanpa Lubang Berlanjut ke Pesisir Teluk Lampung

Senin, 17 Maret 2025 - 14:00 WIB

Ramadan, BRI Regional Office Bandarlampung Berbagi Bahagia di Panti

Senin, 17 Maret 2025 - 03:14 WIB

Lampung Kejar Target Tak Ada Jalan Berlubang saat Lebaran

Sabtu, 15 Maret 2025 - 20:09 WIB

Kontribusi Nyata Energi, PGE Ulubelu Bak Pahlawan Tak Terlihat

Kamis, 13 Maret 2025 - 23:08 WIB

Jelang Arus Mudik, Mendagri Soroti Kondisi Jalan di Lampung, Perbaiki!

Kamis, 13 Maret 2025 - 22:59 WIB

Presiden Prabowo Wanti-wanti Mendikti Agar Mahasiswa Tidak Terhasut

Rabu, 12 Maret 2025 - 22:23 WIB

Lampung Menggeliat, Pemprov Segera Rekonstruksi 2 Ruas Jalan Senilai Rp19,44 M di Pringsewu

Minggu, 9 Maret 2025 - 03:26 WIB

Pemred Club Hadir Bukan Karena Latah

Berita Terbaru

Tiga polisi meregang nyawa usai ditembak saat hendak menggerebek lokasi judi sabung ayam di Kabupaten Way Kanan. FOTO: Ist

Daerah

Gerebek Sabung Ayam, 3 Polisi Gugur Diterjang Peluru

Selasa, 18 Mar 2025 - 05:52 WIB

Pesawaran

KPU Pesawaran Terima Massa Aksi, Ini Janjinya

Senin, 17 Mar 2025 - 14:09 WIB

Bandarlampung

Ramadan, BRI Regional Office Bandarlampung Berbagi Bahagia di Panti

Senin, 17 Mar 2025 - 14:00 WIB

Ilustrasi: Lampung Kejar Target Tak Ada Jalan Berlubang saat Lebaran (META AI)

Bandarlampung

Lampung Kejar Target Tak Ada Jalan Berlubang saat Lebaran

Senin, 17 Mar 2025 - 03:14 WIB