Tiga Inovasi Layanan Publik Lampung Selatan Segera Diluncurkan

eko

Rabu, 28 Januari 2026 - 21:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan menyiapkan peluncuran tiga program inovasi strategis, yakni Hallo Lamsel, L-Betik, dan Desa HELAU, sebagai upaya transformasi layanan publik serta penguatan tata kelola pemerintahan yang modern, transparan, dan partisipatif.

Lampung Selatan (Netizenku.com): Persiapan peluncuran ketiga inovasi tersebut dibahas dalam rapat koordinasi yang dipimpin Sekretaris Daerah (Sekda) Lampung Selatan, Supriyanto, di Ruang Kerja Sekda, Rabu (28/1/2026).

Rapat tersebut dihadiri sejumlah pejabat daerah, termasuk Inspektur Kabupaten, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD), Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo), serta perangkat daerah terkait lainnya.

Baca Juga  Golkar Lamsel Matangkan Persiapan Musda Pemilihan Pengurus Definitif

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kepala Dinas Kominfo Lampung Selatan, Anasrullah, menjelaskan bahwa Hallo Lamsel merupakan pengembangan layanan pengaduan dan informasi masyarakat yang dikemas lebih modern dan interaktif. Peluncuran aplikasi tersebut direncanakan menggunakan konsep nonseremonial dengan suasana santai di Taman Tengah Kantor Bupati Lampung Selatan.

“Peluncuran tidak dibuat kaku. Sesuai arahan Bupati, konsepnya lebih terbuka dengan melibatkan unsur pemerintah, akademisi, pelaku usaha, komunitas, media, dan masyarakat,” kata Anasrullah.

Baca Juga  PWI Lampung Selatan Bentuk Panitia Konferkab IX 2026

Ia menambahkan, dalam kegiatan tersebut akan ditampilkan demonstrasi delapan layanan unggulan Hallo Lamsel dari berbagai perangkat daerah melalui videotron.

Sementara itu, Inspektur Kabupaten Lampung Selatan, Badruzzaman, menyampaikan bahwa L-Betik merupakan sistem pencegahan korupsi dan penguatan integritas aparatur. Saat ini pihaknya tengah merevisi Peraturan Bupati untuk mempertegas nomenklatur L-Betik dan Sai Betik.

“Kami juga menyiapkan Si Elbik sebagai maskot resmi serta menyediakan informasi kontak aduan untuk memudahkan masyarakat menyampaikan laporan,” ujarnya.

Kepala Dinas PMD Lampung Selatan, Erdiyansyah, menjelaskan bahwa Desa HELAU merupakan program penguatan pembangunan desa yang mengintegrasikan nilai-nilai ABRI BKW ke dalam narasi yang lebih komunikatif. Program ini akan diawali dengan penetapan 17 desa percontohan.

Baca Juga  Pemkab Lamsel Dukung Percepatan Legalitas Perkawinan

Sekda Lampung Selatan Supriyanto menegaskan seluruh perangkat daerah diminta mempercepat kesiapan teknis dan substansi program agar peluncuran dapat segera dilaksanakan, menyesuaikan agenda Bupati.

Rencananya, peluncuran ketiga inovasi tersebut akan dipusatkan secara terbuka di Taman Tengah Kantor Bupati Lampung Selatan sebagai simbol keterbukaan informasi dan kedekatan pemerintah dengan masyarakat. (*)

Berita Terkait

Bupati Lamsel Ikuti Workshop Pengelolaan Sampah di Jepang
Prestasi Nasional, Lampung Selatan Raih Kategori “The Exciter” SDGs 2025
Imigrasi Kalianda Gelar Syukuran Hari Bakti ke-76
Lampung Selatan Raih Predikat “Sangat Baik” ITKP 2025
Tindak Lanjut Pengawasan Tuntas, Pemkab Lamsel Tuai Apresiasi
Bupati Egi Resmikan Jalan Kota Baru–Sinar Rejeki
Kapolres Lamsel Terima Satyalancana Wira Karya dari Presiden RI
Unik, Pelantikan Pejabat Eselon II Lampung Selatan Digelar di Ruang Terbuka

Berita Terkait

Rabu, 28 Januari 2026 - 14:20 WIB

Pemprov Lampung Pastikan Seluruh Guru Honorer Sudah Diangkat Jadi PPPK

Selasa, 27 Januari 2026 - 15:03 WIB

DPRD Lampung Pastikan Tak Ada Irigasi Baru Tahun 2026

Selasa, 27 Januari 2026 - 14:19 WIB

Inflasi Lampung Terkendali, Pemprov Waspadai Harga Pangan

Senin, 26 Januari 2026 - 15:55 WIB

Pengangkatan Petugas MBG Jadi Pegawai Negara, DPRD Lampung Soroti Nasib Guru Honorer

Senin, 26 Januari 2026 - 14:11 WIB

Pemprov Lampung Gaungkan Budaya K3 di 2026

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:34 WIB

PKB Tetapkan Chusnunia sebagai Ketua DPW Lampung 2026–2031

Jumat, 23 Januari 2026 - 16:52 WIB

Pemprov Lampung Siapkan PKN Tingkat II 2026

Jumat, 23 Januari 2026 - 13:06 WIB

Kominfo dan PPPA Lampung Perkuat Sinergi PUSPAGA

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Pemkab Tubaba Gelar Rakor KMP, Perkuat Ekonomi Kerakyatan

Rabu, 28 Jan 2026 - 21:56 WIB

Tulang Bawang Barat

DPC PDIP Tubaba Gelar Musancab, Target 10 Kursi Pemilu 2029

Rabu, 28 Jan 2026 - 21:48 WIB

Lampung Selatan

Tiga Inovasi Layanan Publik Lampung Selatan Segera Diluncurkan

Rabu, 28 Jan 2026 - 21:45 WIB

Tulang Bawang Barat

Joko Kuncoro Resmi Pimpin NasDem Tubaba Periode 2025-2029

Rabu, 28 Jan 2026 - 18:11 WIB