Pemkab dan DPRD Lampung Selatan Sepakati Raperda Perubahan APBD 2025

eko

Rabu, 16 Juli 2025 - 20:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan bersama DPRD secara resmi menyepakati Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2025, Rabu (16/7/2025).

Lampung Selatan (Netizenku.com): Seluruh fraksi di DPRD Lampung Selatan menyatakan dukungan penuh terhadap Raperda tersebut. Hal ini mencerminkan kuatnya dukungan politik terhadap program-program pembangunan yang diusung Pemkab Lampung Selatan pada tahun 2025.

Baca Juga  Kapolres Lamsel Terima Satyalancana Wira Karya dari Presiden RI

Raperda ini telah melalui pembahasan intensif antara Badan Anggaran DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah. Saat ini, draf Raperda siap diajukan ke Pemerintah Provinsi Lampung untuk dievaluasi sesuai regulasi yang berlaku.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Mewakili Bupati Lampung Selatan, Wakil Bupati M. Syaiful Anwar menyampaikan apresiasi atas peran aktif seluruh pihak, terutama DPRD dan jajaran perangkat daerah dalam penyusunan perubahan anggaran tersebut. Ia menegaskan pentingnya peran DPRD dalam memberikan masukan demi kebijakan yang tepat sasaran.

Baca Juga  ASDP Tutup Posko Nataru 2025–2026 di Bakauheni

“Kritik, saran, dan rekomendasi dari DPRD menjadi masukan penting bagi kami. Semua akan kami tuangkan dalam penyusunan Peraturan Daerah Perubahan APBD agar pelaksanaannya benar-benar tepat sasaran,” ujar Syaiful.

Penandatanganan kesepakatan ini, kata dia, juga menunjukkan kesamaan visi antara eksekutif dan legislatif, khususnya dalam memperkuat integritas, meningkatkan kinerja, dan membangun sinergi lintas sektor.

Baca Juga  Bupati Lampung Selatan Terbitkan SE Larangan Perusakan Lingkungan

“Langkah ini merupakan ikhtiar kolektif demi kemajuan Lampung Selatan yang kita cintai bersama,” tambahnya. (*)

Berita Terkait

Prestasi Nasional, Lampung Selatan Raih Kategori “The Exciter” SDGs 2025
Imigrasi Kalianda Gelar Syukuran Hari Bakti ke-76
Lampung Selatan Raih Predikat “Sangat Baik” ITKP 2025
Tindak Lanjut Pengawasan Tuntas, Pemkab Lamsel Tuai Apresiasi
Bupati Egi Resmikan Jalan Kota Baru–Sinar Rejeki
Kapolres Lamsel Terima Satyalancana Wira Karya dari Presiden RI
Unik, Pelantikan Pejabat Eselon II Lampung Selatan Digelar di Ruang Terbuka
Polres Lampung Selatan Siap Amankan Konferkab IX PWI

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 15:55 WIB

Pengangkatan Petugas MBG Jadi Pegawai Negara, DPRD Lampung Soroti Nasib Guru Honorer

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:34 WIB

PKB Tetapkan Chusnunia sebagai Ketua DPW Lampung 2026–2031

Jumat, 23 Januari 2026 - 16:52 WIB

Pemprov Lampung Siapkan PKN Tingkat II 2026

Jumat, 23 Januari 2026 - 13:06 WIB

Kominfo dan PPPA Lampung Perkuat Sinergi PUSPAGA

Jumat, 23 Januari 2026 - 11:35 WIB

DPRD Lampung Dukung Rencana Pabrik Rokok HS di Lampung Timur

Kamis, 22 Januari 2026 - 18:59 WIB

HGU SGC Dicabut, Triga Lampung, Negara Harus Pastikan Tak Ada Kelebihan Lahan

Kamis, 22 Januari 2026 - 17:52 WIB

Yozi Rizal Minta Pemerintah Pusat Transparan soal Pencabutan HGU Anak Usaha SGC di Lampung

Kamis, 22 Januari 2026 - 17:41 WIB

Rokok Ilegal Marak, DPRD Lampung Dorong Penindakan Menyeluruh

Berita Terbaru

Lampung Selatan

Imigrasi Kalianda Gelar Syukuran Hari Bakti ke-76

Senin, 26 Jan 2026 - 18:48 WIB