Kepala Desa Apresiasi Baksos DPC PDI Perjuangan Pesawaran

Redaksi

Rabu, 8 April 2020 - 18:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pesawaran (Netizenku.com): Kegiatan bakti sosial dalam rangka mencegah penyebaran virus Corona (Covid-19) yang dilaksanakan oleh Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Pesawaran, terus berlanjut bahkan mendapat apresiasi dari sejumlah kepala desa. Lantaran menurut mereka, PDI Perjuangan merupakan partai yang pertama kali melaksanakan kegiatan tersebut hingga ke pelosok desa.

\”Mudah-mudahan dengan kehadiran bapak M. Nasir dapat membangun semangat kita semua dalam mencegah penyebaran virus Corona. Kami mengucapkan terimakasih atas kehadiran dan kegiatan bakti sosial dalam rangka pencegahan Covid-19 ini,\” ucap Kepala Desa Gunung Rejo, Kecamatam Wayratai, Suranto, saat menghadiri acara kegiatan bakti sosial, Rabu (8/4).

Baca Juga  Pemkab Pesawaran Kembali Adakan Gerakan Pangan Murah

Hal senada juga disampaikan Kepala Desa Mulyo Sari, Saipudin, pihaknya menyampaikan ucapan terima kasih atas pemberian bantuan berupa masker dan sabun yang diberikan oleh DPC PDI Perjuangan.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

\”Tentunya saya atas nama masyarakat menyampaikan ucapan terima kasih. Ini merupakan satu-satunya partai politik yang memberikan bantuan dan ini pun bantuan yang pertama yang diterima desa kami,\” ungkapnya.

Baca Juga  HUT Pesawaran, Undang Aa Gym Sampai Siti Badriah

Selain mendapatkan bantuan dari DPC PDI Perjuangan, pihaknya juga menyampaikan bahwa telah menyiapkan beberapa langkah untuk mengantisipasi penyebaran virus Corona, yakni dengan mengalihkan anggaran kegiatan desa dengan sejumlah perlengkapan yang dibutuhkan.

\”Jadi yang kami anggarkan yang kami alihkan ini seperti kegiatan-kegiatan sosialisasi/Bimtek dan kegiatan safari Ramadhan,\” imbuhnya.

Sementara itu, Ketua DPC PDI Perjuangan Pesawaran, M. Nasir menyampaikan, pihaknya telah berkeliling ke sejumlah desa yang ada di Kabupaten Pesawaran, dalam rangka membantu pemerintah dan mengajak masyarakat untuk bersama-sama memerangi virus Corona.

Baca Juga  Keberangkatan Jamaah Umroh Pesawaran Terancam Batal

\”Minimal kita berusaha agar virus ini tidak berkembang di kabupaten kita,\” ucapnya.

Dalam kegiatan tersebut, lanjutnya, pihaknya melakukan penyemprotan di seluruh rumah warga sebagai upaya untuk membunuh penyebaran virus. Kemudian, membagikan masker dan sabun dalam rangka mengajarkan masyarakat untuk hidup bersih dan sehat.

\”Saya yakin pemerintah desa juga sudah melakukan langkah-langkah pencegahan di tengah-tengah masyarakat, dan saya juga mengapresiasi peran serta masyarakat untuk ikut berperan dalam kegiatan ini,\” tutupnya. (Soheh/len)

Berita Terkait

KPU Pesawaran Buka Pendaftaran PPK, Ini Kualifikasinya
Bupati Pesawaran Harap dapat Kolaborasi Bersama Kantor Pertahanan
Inpektorat Pesawaran Temukan Kejanggalan Pengelolaan Dana BUMDes Bernung
Bupati Pesawaran Kunjungi Komandan Korem 043/Gatam
Bupati Pesawaran Klaim Tidak Anti Kritik
Hujan Deras Guyur Pesawaran, Beberapa Wilayah Tergenang Banjir
Pemkab Pesawaran Kembali Adakan Gerakan Pangan Murah
Bupati Pesawaran Kunjungi Kementan RI, Ini Usulannya

Berita Terkait

Selasa, 23 April 2024 - 21:34 WIB

Jembatan Way Sabuk Dibangun, BPJN Lampung Himbau Kendaraan Muatan Besar Lintasi Jalur Lain

Selasa, 23 April 2024 - 20:51 WIB

Arinal Bakal Resmikan Gedung Perpusda Baru Bersamaan Membuka Festival Literasi

Selasa, 23 April 2024 - 20:46 WIB

HUT Lampung Perpusda Ramaikan dengan Menggelar Festival Literasi

Minggu, 21 April 2024 - 17:17 WIB

Strategi Diskeswan Wujudkan Lampung Sebagai Lumbung Ternak

Jumat, 19 April 2024 - 20:05 WIB

Disnaker Lampung Bakal Turunkan Tim Pengawas dan Mediator untuk Selesaikan Permasalahan THR

Jumat, 19 April 2024 - 19:59 WIB

Disnaker Lampung Catat 13 Pengaduan Ikhwal THR

Jumat, 19 April 2024 - 19:49 WIB

Realisasi penyaluran KUR Peternakan Lampung Capai Rp1,51 triliun

Jumat, 19 April 2024 - 12:30 WIB

Cuaca Lampung Diprediksi Berawan-Hujan Ringan, Aman untuk Penyeberangan

Berita Terbaru

Tanggamus

Tiga Terdakwa Pidana Pemilu Tanggamus Divonis 8 Bulan

Kamis, 25 Apr 2024 - 00:54 WIB

Walikota Bandarlampung, Eva Dwiana. Foto: Arsip Netizenku.com

Bandarlampung

Tak Hanya PDI-P, Eva Bakal Ikuti Penjaringan Parpol Lain

Rabu, 24 Apr 2024 - 19:18 WIB