Hore, Rangkaian KA Sriwijaya Berbody Stainless Steel Resmi Beroperasi

Redaksi

Minggu, 26 Mei 2019 - 20:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandarlampung (Netizenku.com): Rangkaian Kereta Api (KA) Sriwijaya berbody Stainless Steel (SS) dengan fasilitas yang semakin lengkap resmi beroperasi per Tanggal 26 Mei 2019.

Executive Vice President PT KAI Divre IV Tanjungkarang, Sulthon Hasanudin, saat peresmian dan buka bersama anak yatim di VIP Stasiun Tanjung Karang, mengatakan peningkatan ini dilakukan guna melayani masyarakat pengguna KA agar semakin menikmati pelayanan dalam perjalanan.

\”KA Sriwijaya menggunakan rangkaian baru dengan \’body\’ yang terbuat dari stainless steel, sehingga diharapkan penumpang semakin nyaman melakukan perjalanan jarak jauh dengan menggunakan moda transportasi kereta api,\” ujar Sulthon.

Rangkaian KA Sriwijaya \’new image\’ tersebut terdiri dari dua kereta kelas eksekutif SS, tujuh kereta kelas ekonomi SS, satu kereta makan SS dan satu kereta pembangkit dengan kapasitas 660 tempat duduk

\”Kapasitasnya sama dengan rangkaian yang lama, untuk eksekutif sebanyak 50 tempat duduk untuk setiap gerbong, 80 tempat duduk untuk kelas ekonomi, semua dengan fasilitas dua toilet di setiap gerbongnya, sedangkan rangkaian lama hanya satu toilet di setiap gerbong,\” katanya.

Baca Juga  Oknum Ketua RT di Bandar Lampung Diduga Pungli Sertifikat PTSL

Perubahan itu sebagai program PT KAI untuk memperbarui armadanya, meningkatkan keselamatan, keamanan, dan kenyamanan bagi pelanggan setia KA Sriwijaya, khususnya memasuki masa angkutan Lebaran 2019.

Ia juga menjelaskan penggantian dengan rangkaian baru SS untuk KA Sriwijaya ini tidak ada perubahan harga tiket, juga tidak ada perubahan jadwal keberangkatan KA tersebut yakni dari Stasiun Tanjung Karang pada pukul 21.00 WIB. Sementara jika terjadi lonjakan penumpang mengingat tiket KA Eksekutif sudah terjual 90 persen dah ekonomi sudah habis, pihaknya akan menggunakan rangkaian KA lama dengan menurunkan haraga tiket.

Baca Juga  Pinjam Akun FB Teman Untuk Posting Gambar SARA, Keling Terciduk

Sementara, Kepala Dinas Perhubungan Lampung, Qudrotul Ikhwan berpesan bagi para pengguna layanan KA untuk tetap menjaga kebersihan dan fasilitas yang ada agar KA dpat beroperasi dengan baik.

“Ya, penumpang untuk menjaga terutama fasilitas yang ada serta tidak membuang sampah sembarangan demi kenyamanan mudik bersama,” singkatnya. (Leni)

Berita Terkait

Jelang Lebaran Haji, Distan Balam Imbau Peternak Cek Hewan Berkala
Muzani Tegas RMD Maju Lewat Gerindra
Ini Harga Tiket Masuk Pekan Raya Lampung 2024 Tersedia Online dan Offline
Telkomsel Gelar IndonesiaNEXT Season 8 dengan Kurikulum Berbasis Teknologi Digital
Pengguna QRIS di Lampung Tumbuh 3.43 Persen
Dinas PU akan Habiskan Rp 100 Miliar untuk Bangun Jalan
Ekonomi Lampung Triwulan I 2024 Tumbuh Melambat
Sindir Banjir Balam, Eva: Yusirwan akan Mundur Sebelum Pelantikan

Berita Terkait

Minggu, 12 Mei 2024 - 17:59 WIB

Lampung Ajukan Rp1,6 Triliun untuk Perbaikan 16 Ruas Jalan Lewat IJD 2024

Minggu, 12 Mei 2024 - 15:41 WIB

Muzani Tegas RMD Maju Lewat Gerindra

Minggu, 12 Mei 2024 - 14:58 WIB

UMKM Center Segera Launcing, Bobby: Dapat Jadi Destinasi Kunjungan Wisata

Minggu, 12 Mei 2024 - 14:04 WIB

Pemprov Lampung Targetkan UMKM Center Resmi Buka Akhir Mei

Sabtu, 11 Mei 2024 - 22:32 WIB

Umar Ahmad: Lampung Hari Ini Bersikap Seperti Tidak Punya Apa-apa

Sabtu, 11 Mei 2024 - 18:26 WIB

Gubernur Arinal Lepas Keberangkatan Jemaah Calon Haji Kloter Pertama

Sabtu, 11 Mei 2024 - 16:45 WIB

7.207 Jemaah Haji Bakal Diberangkatkan Bandara Raden Intan II

Sabtu, 11 Mei 2024 - 13:11 WIB

Ini Harga Tiket Masuk Pekan Raya Lampung 2024 Tersedia Online dan Offline

Berita Terbaru

Umar Ahmad saat menyambut ratusan koordinator relawan pada peluncuran Rumah Bersama. (Foto: ist).

Celoteh

Umar Ahmad Akui Punya Relasi dengan SGC

Minggu, 12 Mei 2024 - 22:37 WIB

Kepala Dinas Pertanian Kota Bandarlampung, Erwin. (Foto: Arsip/Luki)

Bandarlampung

Jelang Lebaran Haji, Distan Balam Imbau Peternak Cek Hewan Berkala

Minggu, 12 Mei 2024 - 17:56 WIB

Pringsewu

Polsek Pardasuka Tangkap Pencuri Motor Trail Seharga 28 Juta

Minggu, 12 Mei 2024 - 17:52 WIB