1.116 Petugas Disiapkan Untuk Sambut Idul Adha

Luki Pratama

Senin, 27 Mei 2024 - 16:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan, Lili Mawarti, ketika diwawancarai. Foto: Arsip Luki.

Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan, Lili Mawarti, ketika diwawancarai. Foto: Arsip Luki.

Bandarlampung (Netizenku.com): Sebanyak 1.116 petugas telah disiapkan untuk melakukan pemeriksaan dan pengawasan kesehatan hewan kurban di Provinsi Lampung.

Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Diskeswan) Provinsi Lampung, Lili Mawarti, menyampaikan hal tersebut untuk menyambut Idul Adha 2024.

“Pada pelaksanaan pengawasan kesehatan hewan kurban tahun ini akan melibatkan petugas pemeriksa dan pengawas sebanyak 1.116 orang,” ujarnya melalui pernyataan persnya, Senin (27/5).

Petugas yang dilibatkan merupakan tim gabungan dari dinas peternakan di 15 kabupaten dan kota di Provinsi Lampung, Balai Veteriner Lampung, Balai Karantina Lampung, serta akademisi dan anggota asosiasi seperti PDHI, ISPI, dan Paravetindo.

Baca Juga  Anggota DPRD Lampung Nurhasanah Hadiri Peresmian Kantor BPR Tara Dharma Artha Cabang Bandarlampung

Lili menjelaskan bahwa jumlah petugas pengawasan kesehatan hewan kurban tahun ini meningkat sebanyak 104 orang dibandingkan tahun sebelumnya yang hanya 1.012 orang.

“Dari total 1.116 petugas, sebanyak 145 orang adalah dokter hewan, 564 orang tenaga teknis peternakan, 217 orang paramedik veteriner, dan 109 orang relawan terlatih,” rinci Lili.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, upaya ini merupakan bagian dari program rutin pemerintah daerah untuk meningkatkan keamanan pangan, khususnya daging kurban, agar memenuhi standar aman, sehat, utuh, dan halal (ASUH).

Baca Juga  Dewan Dorong Penegakan Hukum Pabrik Kelapa Sawit Ilegal di Waykanan

Pengawasan hewan kurban akan dilakukan berdasarkan jadwal yang telah ditentukan. Pemeriksaan di sentra ternak dan kandang peternak yang memasok hewan kurban akan dilaksanakan 14 hari sebelum Idul Adha. Selanjutnya, pemeriksaan di lapak penjualan akan dilaksanakan tujuh hingga tiga hari menjelang Idul Adha, dan pemeriksaan di masjid atau tempat pemotongan hewan akan dilakukan tiga hari menjelang Idul Adha hingga hari Idul Adha itu sendiri.

Baca Juga  Ciptakan Keluarga Harmonis, Elly Wahyuni Edukasi Perda Pembangunan Ketahanan Keluarga di Way Lima

“Pemantauan pemotongan dan distribusi daging di masjid atau tempat pemotongan hewan akan dilaksanakan pada hari Idul Adha hingga tiga hari setelahnya,” tambah Lili. (Luki) 

Berita Terkait

Lampung Siap Sambut Wisatawan Liburan Akhir Tahun, Bobby Bocorkan Strateginya
APBN Regional Lampung TKD Naik, Belanja K/L Menyusut, Ini Rincian Lengkapnya
Ini Dia Potensi Besar Lampung di Akhir Tahun yang Masih Terabaikan
Ingat, 2025 Harga Singkong Minimal Rp900/Kg, Perusahaan Tidak Taat akan Ditindak
BPJS Kesehatan Rangkul Stakeholders Wujudkan Ekosistem JKN Tanpa Kecurangan
Bulog Lampung Sukses Salurkan Bapang Beras 2023-2024, Bagaimana 2025?
Gelisahku, Mungkin Kegelisahan Pj Gubernur Samsudin Juga
UMP Lampung 2025 Naik Rp176.573, Ahmad Syaifullah: Untuk Menjaga Daya Beli Pekerja dan Daya Saing Usaha

Berita Terkait

Sabtu, 21 Desember 2024 - 16:46 WIB

Pj. Gubernur Samsudin Buka Kegiatan Up Grading Keluarga Besar Jaringan Sekolah Islam Terpadu Wilayah Lampung

Sabtu, 21 Desember 2024 - 10:24 WIB

Pj. Gubernur Samsudin Serahkan SK Perpanjangan Penjabat Bupati Lampung Barat

Jumat, 20 Desember 2024 - 15:02 WIB

Pj. Gubernur Lampung Serahkan DIPA dan TKD Tahun Anggaran 2025, Simbol Pelaksanaan APBN Pemerintahan Baru 

Rabu, 18 Desember 2024 - 21:56 WIB

Pj. Sekdaprov Buka Rakor Swasembada Pangan Provinsi Lampung

Rabu, 18 Desember 2024 - 20:38 WIB

Pastikan Kesiapan Siaga Nataru, PLN cek SPKLU di Jalur Mudik Sumsel-Lampung

Senin, 16 Desember 2024 - 22:07 WIB

Pj. Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Membuka Gelar Pengawasan Daerah Provinsi Lampung Tahun 2024

Senin, 16 Desember 2024 - 22:01 WIB

Pemprov Lampung Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi dan Percepatan RTRW-RDTR

Senin, 16 Desember 2024 - 20:27 WIB

PLN UID Lampung Gelar Apel Siaga, Siap Amankan Listrik Saat Perayaan Nataru

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Kepala Pusdiklatda Lampung Tutup KML Angkatan IV 2024

Sabtu, 21 Des 2024 - 21:55 WIB

Foto: Istimewa

Lampung Selatan

Pembangunan Masjid Al Hijrah Kotabaru Siap Dilanjutkan

Sabtu, 21 Des 2024 - 15:07 WIB