Pemprov Lampung Tegaskan Sudah Salurkan DBH 2023

Luki Pratama

Rabu, 3 Januari 2024 - 20:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandarlampung (Netizenku.com): Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung menanggapi keluhan Pemerintah Kota (Pemkot) Bandarlampung terkait belum tersalurkannya Dana Bagi Hasil (DBH) selama tahun 2023.

Sekretaris Daerah Provinsi Lampung, Fahrizal Darminto mengatakan, pihaknya sudah menyalurkan DBH kabupaten/kota tahun 2023 sebesar Rp1,2 triliun. Penyaluran dilakukan secara bertahap, yaitu empat triwulan. Termasuk DBH rokok untuk triwulan.

“Artinya, pemprov selalu membayarkan DBH ke kabupaten/kota untuk empat triwulan. Triwulan II, III dan IV tahun 2022 serta triwulan I tahun 2023, yang jelas tahun 2023 Kita sudah transfer,” kata dia, Rabu (3/1).

Baca Juga  Omicron 'Mengancam', ASN Dilarang Bepergian ke Luar Negeri

Dijelaskannya, penyaluran DBH dilakukan secara bertahap karena Pemprov Lampung mengalami defisit anggaran sebesar Rp1,7 triliun pada tahun 2019. Defisit tersebut terdiri dari utang DBH ke kabupaten/kota, pinjaman PT SMI, dan pelepasan aset Waydadi yang belum terealisasi.

“Ini dampak masa lalu. Namun, alhamdulillah atas kerja keras kita semua sudah bisa kita selesaikan tahap demi tahap,” jelasnya.

Baca Juga  Dewan Desak Pemprov Isi Kembali Jabatan Kepala Dinkes

Sbenarnya Pemprov Lampung, lanjut dia, bisa melunasi DBH sekaligus. Namun, anggaran yang dimiliki tidak cukup. Jika semua DBH dibayarkan sekaligus, maka DBH yang lain akan macet.

“Jadi dari anggaran yang kita miliki, 20 persen untuk pendidikan, 10 persen kesehatan, 40 persen infrastruktur. Belum lagi untuk membayar gaji guru, operasional dan lain-lain,” tegasnya.

Baca Juga  Stop Drugs, Ketut Erawan Sosialisaikan Perda Bahaya Narkoba

Ia pun berharap pendapatan daerah Pemprov Lampung bisa meningkat. “do’akan saja pembayaran DBH bisa kembali normal. Sehingga realisasinya lebih baik lagi kedepannya,” tutupnya. (Luki)

Berita Terkait

Jelang Arus Mudik, Mendagri Soroti Kondisi Jalan di Lampung, Perbaiki!
Lampung Menggeliat, Pemprov Segera Rekonstruksi 2 Ruas Jalan Senilai Rp19,44 M di Pringsewu
#Lampungtenang, Tiga Nama Calon Sekda Sudah di Meja Gubernur Lampung
Ekspor Sektor Pertanian Lampung Sumbang 23,11 % di Awal 2025
Layanan Penukaran Uang, BI Imbau Masyarakat Biasakan Transaksi Nontunai
Inflasi Lampung Februari 2025 Terjungkir Diskon Tarif Listrik
Seleksi Sekdaprov Lampung, Menunggu Tiga Besar
Fredy Pamit, Ini 5 Calon Penggantinya

Berita Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 10:05 WIB

PGN Kebut Pembangunan Infrastruktur Gas Bumi Songsong Swasembada Energi

Senin, 10 Maret 2025 - 13:29 WIB

Momen RAFI 2025, Telkomsel Hadirkan Konektivitas Jaringan Terbaik Sumatera

Jumat, 7 Maret 2025 - 17:41 WIB

Best Mobile Network, Telkomsel Pertahankan Posisi Jaringan Seluler Terbaik di Indonesia

Jumat, 7 Maret 2025 - 16:24 WIB

Sukses Raih Emas, Ditjen EBTKE Dukung Program ELOC BESTARI PGE Area Ulubelu

Kamis, 6 Maret 2025 - 04:44 WIB

Deflasi Februari 2025 Cuma Numpang Lewat, Berikutnya Waspadai Gejolak Inflasi Barang Pangan dan Pendidikan

Kamis, 6 Maret 2025 - 01:51 WIB

Ekspor Sektor Pertanian Lampung Sumbang 23,11 % di Awal 2025

Selasa, 4 Maret 2025 - 14:59 WIB

Layanan Penukaran Uang, BI Imbau Masyarakat Biasakan Transaksi Nontunai

Senin, 3 Maret 2025 - 23:36 WIB

Inflasi Lampung Februari 2025 Terjungkir Diskon Tarif Listrik

Berita Terbaru

Tulang Bawang Barat

Kapolres Tubaba Buka Bersama Awak Media

Jumat, 14 Mar 2025 - 14:04 WIB

E-Paper

Lentera Swara Lampung | 118 | Jumat, 14 Maret 2025

Kamis, 13 Mar 2025 - 23:38 WIB

Lampung Barat

PELANTIKAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI LAMPUNG BARAT

Kamis, 13 Mar 2025 - 22:05 WIB