Polres Pringsewu Sosialisasi Proaktif Penerimaan Calon Anggota Polri Terpadu

Redaksi

Sabtu, 12 Maret 2022 - 19:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pringsewu (Netizenku.com): Bagian Sumber Daya Manusia (SDM) Polres Pringsewu melakukan sosialisasi proaktif penerimaan calon Anggota Polri terpadu (Akademi Kepolisian, bintara dan tamtama) tahun 2022 di SMAN 1 Pringsewu, Sabtu (12/3).

Sosialisasi dipimpin langsung Kabag SDM Kompol Efendi Koto, SH dengan didampingi Ps Paur Dalpers Aipda Ashariyanto dan ps. Paur Binkar Bripka Mujahidin. Sementara itu peserta sosialisasi terdiri dari puluhan siswa dan siswi kelas XII SMAN 1 Pringsewu.

Baca Juga  Masyarakat Cinta Masjid Indonesia Kabupaten Pringsewu Dilantik

Kabag SDM Kompol Efendi Koto, SH mengatakan, Kepolisian Negara Republik Indonesia memberi kesempatan kepada putra putri terbaik bangsa untuk menjadi bagian dari keluarga besar Polri dalam penerimaan terpadu calon anggota Polri tahun anggaran 2022.

“Kegiatan sosialisasi penerimaan terpadu Polri 2022 baik itu Taruna/i Akpol, Bintara dan Tamtama, merupakan tahap awal untuk memperkenalkan bahwa rekruitmen Polri sesuai moto (BETAH) Bersih, Transparan, Akuntabel dan Humanis,” ujarnya mewakili Kapolres Pringsewu AKBP Rio Cahyowidi, S.Ik. M.Ik

Baca Juga  Bisnis Prostitusi di Lapo Tuak, MS Diamankan Reskrim Polsek Pagelaran

Pihaknya menyampaikan kepada siswa-siswi yang berminat bergabung di keluarga besar Polri agar dapat mempersiapkan diri sebaik mungkin dalam menghadapi seleksi penerimaan anggota Polri tahun anggaran 2022.

Efendi Koto berharap, semua siswa-siswi bisa memanfaatkan kesempatan untuk bergabung dengan institusi kepolisian.

“Persiapkan diri dengan maksimal, baik itu akademi, fisik, mental dan lainnya,” jelasnya.

Baca Juga  Wabup Pringsewu Pimpin Apel dengan Penerapan Prokes

Lebih jauh Kabag SDM menyampaikan, agar jangan percaya dengan oknum yang menawarkan bisa meloloskan jadi Polri, itu adalah penipuan.

“Karena semua proses seleksi masuk Polri transparan dan tidak dipungut biaya,“ ungkapnya.

Efendi Koto menambahkan, Informasi lengkap dan Cara Pendaftaran, masyarakat bisa datang ke Bag SDM Polres Pringsewu atau dapat dilihat melalui website resmi Polri di www.penerimaan.polri.go.id. (rz/len)

Berita Terkait

Polres Pringsewu Imbau Warga Waspadai Modus Penipuan Gadai Kendaraan
Tiga Pria Asal Pesawaran Dibekuk Polres Pringsewu Terkait Kasus Narkoba
Bupati Pringsewu Buka Sosialisasi DAK Fisik Sanitasi 2025
Kasus Perundungan Siswi Viral, Polres Pringsewu Periksa Terduga Pelaku dan 7 Saksi
Bupati Pringsewu Tinjau Sarana dan Proses Belajar di SDN 2 dan SMPN 2 Pringsewu
Remaja Putri Jadi Korban Perundungan di Pringsewu, Polisi Lakukan Penyelidikan
Wabup Umi Apresiasi Peran Pensiunan Dukung Pembangunan
Kejari Pringsewu Kembali Terima Titipan Pengembalian Dana Hibah LPTQ 2022 

Berita Terkait

Selasa, 15 April 2025 - 17:17 WIB

TPK Hotel Berbintang di Lampung Alami Kelesuan

Jumat, 11 April 2025 - 22:08 WIB

Besok, PMII Lampung Gelar Tiga Agenda di Balai Keratun

Jumat, 11 April 2025 - 16:02 WIB

Mendagri Resmi Berhentikan Yus Bariah dari DPRD Lampung

Selasa, 8 April 2025 - 21:16 WIB

Bursa Calon Ketua IJP, Agung Siap Libas Petahana

Selasa, 8 April 2025 - 16:44 WIB

Waspada! NTP Lampung Turun Menjelang Panen Raya

Selasa, 8 April 2025 - 14:53 WIB

Kinerja Ekspor Impor Lampung Kembali Bergairah

Selasa, 8 April 2025 - 13:52 WIB

Inflasi di Lampung Masih Dipicu Persoalan ‘Perut’

Selasa, 8 April 2025 - 13:10 WIB

Deflasi Berlalu, Maret 2025 Lampung Inflasi 1,58 Persen

Berita Terbaru

Pemkab Pringsewu saat menggelar sosialisasi DAK Fisik Sanitasi 2025 di Aula Princhsto, Pringkumpul, Selasa (22/4/2025), Foto: Reza/NK.

Pringsewu

Bupati Pringsewu Buka Sosialisasi DAK Fisik Sanitasi 2025

Selasa, 22 Apr 2025 - 18:05 WIB